Filipina Ingin Beli 6 Apache, Amerika: Boleh, Silahkan
Sebuah AH-64E Apache menembakkan JAGM / US Army

Filipina Ingin Beli 6 Apache, Amerika: Boleh, Silahkan

Amerika Serikat setuju untuk menjual enam helikopter serang AH-1Z ke Filipina dalam kesepakatan senilai $ 450 miliar dengan sejumlah suku cadang.

Defenсe Security Cooperation Agency (DSCA) dalam pernyataannya menyebutkan pemerintah Filipina telah meminta untuk bisa membeli enam helikopter AH-1Z, 14 mesin T-700 GE 401C  dengan 12 dipasang dan dua cadangan, tujuh Honeywell Embedded Global Positioning Systems/Inertial Navigation (EGIs)/Precise Positioning Service (PPS) dengan enam diinstal dan satu cadangan.
Selain itu Filipina juga membeli enam rudal ) AGM-114 Hellfire  dan 26 Advanced Precision Kill Weapon System (APKWS).”Perkiraan biaya adalah $ 450 juta,” kata DCSCA.

Rilis ini menambahkan bahwa Filipina masih dapat untuk membeli enam helikopter serang AH-64E Apache buatan Boeing dengan perkiraan biaya $ 1,5 miliar, dengan opsi yang juga disetujui oleh Departemen Luar Negeri Amerika

DSCA mengatakan dalam rilisnya bahwa pihaknya telah memberi tahu Kongres tentang potensi penjualan tersebut. Jika kesepakatan ini diselesaikan, kontraktor utama akan menjadi Bell Helicopter dan General Electric Company.

https://www.youtube.com/watch?v=nSfC2OlOaIA&t=3s

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.