62 Tahun Tenggelam, Kapal Selam USS Stickleback Ditemukan

62 Tahun Tenggelam, Kapal Selam USS Stickleback Ditemukan

Sebuah kapal selam Amerika yang tenggelam hampir 62 tahun yang lalu telah ditemukan di dasar laut Oahu. Para peneliti dari Lost 52 Project,  menemukan USS Stickleback (SS 415) di kedalaman hampir 11.000 kaki air.

Stickleback tenggelam pada 28 Mei 1958, selama latihan perang anti-kapal selam. Kapal selam kehilangan daya selama latihan hingga tenggelam tanpa terkendali. Awaknya menambahkan pemberat darurat untuk membawa kapal selam kembali ke permukaan, di mana ia terlibat dalam tabrakan dengan kapal perusak pengawal USS Silverstein.

Tabrakan itu terjadi 19 mil dari Barbers Point, Oahu, menurut Naval History and Heritage Command. Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam tabrakan tersebut, meskipun upaya untuk menyelamatkan kapal selam tidak berhasil dan Stickleback tenggelam ke dasar laut.

Bangkai USS Stickleback di dasar laut/Proyek Lost 52

Kapal selam, yang masuk layanan selama tahap akhir Perang Dunia II, ditemukan dalam dua bagian dan menjadi kapal Amerika terbaru yang ditemukan oleh Lost 52 Project.

Tahun lalu, para peneliti menemukan USS Grayback di Jepang 75 tahun setelah tenggelam oleh sebuah pembom Jepang. Lambung kapal selam Perang Dunia II USS Grunion juga ditemukan  setelah 77 tahun hilang dari Kepulauan Aleutian yang terpencil di Alaska dalam patroli perang pertamanya. Total enam kapal telah ditemukan oleh Lost 52.

Tabrakan antara USS Stickleback dan USS Silverstein

“Proyek 52 Lost terus memperluas pekerjaan kami untuk mencari kapal-kapal Perang Dunia II yang hilang. Baru saja membuat penemuan bersejarah USS Grayback dan tempat peristirahatan terakhir dari 80 krunya yang gagah berani di lepas pantai Jepang, saya bangga dengan penemuan baru-baru ini yang menghormati para pria, ingatan mereka dan misi mereka, ” kata pendiri Proyek Lost 52, Tim Taylor dalam sebuah pernyataan sebagaimana dikutip Fox News 12 Maret 2020.

Taylor juga adalah CEO Tiburon Subsea, yang menyediakan peralatan teknologi bawah air dan juga pendiri organisasi eksplorasi Ocean Outreach.

Dalam sebuah video yang diposting ke YouTube oleh Ocean Outreach, Lost 52 Project menjelaskan bahwa USS Stickleback adalah salah satu dari empat kapal selam Amerika yang hilang selama Perang Dingin. Stickleback merupakan kapal ketiga yang ditemukan.

Bangkai USS Stickleback di dasar laut/Proyek Lost 52

Bangkai kapal karam terdalam yang pernah ditemukan adalah kapal perusak Amerika era Perang Dunia II yang ditemukan tahun lalu di Laut Filipina.

Bangkai kapal ditemukan beristirahat di kedalaman 20.406 kaki oleh para ahli di Research Vessel Petrel. Penjelajah menggunakan kapal bawah laut tak berawak untuk menemukan kapal misterius itu, yang diyakini sebagai USS Johnston,  perusak kelas Fletcher yang tenggelam selama Pertempuran Samar, suatu tindakan kunci dalam Pertempuran Teluk Leyte pada 1944.