More

    Terhenti Karena Dijegal Amerika, Irak Kini Lanjutkan Rencana Beli S-300

    on

    |

    views

    and

    comments

    Ketua Komite Keamanan dan Pertahanan Parlemen Irak Mohammad Reza menyatakan bahwa negara itu melanjutkan pembicaraan dengan Rusia mengenai pembelian sistem pertahanan udara S-300.

    Menurut anggota parlemen tersebut, dimulainya negosiasi terjadi di tengah serangan terhadap milisi Syiah Irak, Popular Mobilization Force (PMF) di negara itu.

    “Masalah itu seharusnya diselesaikan beberapa bulan lalu setelah serangan terhadap pangkalan milisi Syiah al-Ḥashd ash-Sha’bi [PMF] di Baghdad dan provinsi lain menciptakan kebutuhan akan pertahanan udara semacam itu”, kata anggota parlemen itu.

    Ketua komite pertahanan mengakui Washington berada di belakang penangguhan pembicaraan awal tentang pembelian S-300. Ketua komite berpendapat bahwa persenjataan Rusia akan lebih fleksibel dan lebih murah daripada analog Amerika.

    Reza tidak menguraikan pada tahap apa pembicaraan saat ini sedang berlangsung, karena dia tidak terlibat secara langsung di dalamnya. Namun anggota parlemen mencatat bahwa negosiasi telah disetujui oleh pejabat tinggi negara itu.

    Outlet media Irak sebelumnya melaporkan pada September 2019 bahwa pihak berwenang negara itu berusaha untuk membeli sistem pertahanan udara S-300 Rusia.

    Menurut laporan-laporan ini, gagasan itu dipicu oleh keengganan Amerika untuk memberikan Irak dengan persenjataan pertahanan udara modern

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this