Seorang anggota Navy SEAL Thailand yang menyelamatkan tim sepak bola anak saat terjebak di gua pada Juli 2018 meninggal karena infeksi yang didapat selama misi.
Petty Officer 1st ClassPetty Beirut Pakbara telah berjuang melawan infeksi selama satu setengah tahun. Meskipun menerima perawatan, infeksi menyebar ke aliran darahnya, mengakibatkan kematiannya.
Pada bulan Juni 2018, tim sepak bola anak laki-laki dan asisten pelatih mereka terjebak di Gua Non Tham Luang Nang setelah hujan deras. Petty Officer, Pakbara, adalah salah satu penyelam SEAL angkatan laut Thailand yang ikut menggendong bocah-bocah itu satu per satu selama dua minggu.
Semua anggota tim sepak bola selamat, tetapi salah satu penyelamat, pensiunan penyelam angkatan laut Sanam Kunam, meninggal selama operasi sambil memberikan tangki oksigen ke anak-anak.
Pakbara disemayamkan hari Jumat di masjid Talosai di Distrik Langu sebelum dimakamkan, lapor Bangkok Post. Dia akan menerima anugerah gelar kerajaan dan promosi anumerta ke pangkat letnan, serta dana sebesar 465.000 baht atau sekitar Rp216 juta
Angkatan Laut Kerajaan Thailand mengumumkan kematian Pakbara di halaman Facebook-nya pada hari Jumat, “Mourning Sgt. Beirut Pakbara, pahlawan gua. ”
Baca juga:
Akhirnya, Seluruh Pemain Sepakbola Thailand Bisa Diselamatkan dari Gua