More

    Rudal Jatuh di Dekat Pangkalan Irak Yang Menampung Pasukan Amerika

    on

    |

    views

    and

    comments

    Menteri Pertahanan Irak Najah al-Shammari mengatakan sebuah rudal jatuh di dekat pangkalan militer, yang menampung pasukan Amerika di utara Baghdad.

    Shammari melakukan inspeksi di pangkalan Taji Selasa 29 Oktober 2019 untuk melihat kondisi keamanan di lokasi tersebut. Ia didampingi oleh komandan penerbangan militer beserta pejabat senior dari Kementerian Pertahanan.

    “Camp Taji menyaksikan stabilitas keamanan tanpa adanya kerusakan,” katanya dalam satu pernyataan yang dikutip kantor berita Irak. Shammari menekankan perlunya kehati-hatian untuk menjaga keselamatan semua orang yang berada di kamp tersebut.

    Pembatasan jam malam di Baghdad diberlakukan pada Senin 28 Oktober setelah empat orang tewas dan 277 orang lainnya terluka pada hari keempat aksi protes antipemerintah.

    Komandan militer senior Baghdad menyatakan pembatasan jam malam diterapkan karena kerusuhan, yang dipicu oleh ketidakpuasan atas kesulitan ekonomi serta praktik korupsi yang marak.

    Ulama populis Syiah Moqtada al-Sadr, yang mendukung kubu paling berpengaruh di parlemen dan membantu Perdana Menteri Adel Abdul Mahdi berkuasa, menyerukan pemilihan dini setelah pembatasan jam malam diumumkan.

    Massa berjanji untuk tetap bertahan di alun-alun, lokasi aksi protes, meski ada pembatasan jam malam yang mereka anggap sebagai ‘payung’ bagi pasukan keamanan untuk melakukan pembersihan.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this