More

    Pentagon Tegaskan Amerika Takkan Tinggalkan Kurdi

    on

    |

    views

    and

    comments

    Pentagon menyatakan bahwa serangan militer Ankara ke  bagian timur laut Suriah menodai hubungan Amerika Serikat dan Turki dan menambahkan bahwa Amerika tidak meninggalkan mitranya Kurdi.

    “Kami tidak meninggalkan Kurdi, biar kami memperjelas soal tu,” kata Menteri Pertahanan Amerika Mark Esper kepada wartawan di Pentagon Jumat 11 Oktober 2019.

    “Tak seorang pun yang memberikan lampu hijau untuk operasi Turki, justru sebaliknya. Kami mendorong balik agar Turki tidak memulai operasi ini,” kata Esper.

    Turki melancarkan serangan udara dan artileri mereka terhadap milisi Kurdi di wilayah tersebut pada Jumat, meningkatkan serangan yang menuai peringatan bencana kemanusiaan dan membuat para anggota dewan Republik menentang Presiden AS Donald Trump.

    YPG Kurdi merupakan elemen pertempuran utama Syrian Democratic Force (SDF), yang menjadi sekutu utama Amerika Serikat dalam aksinya merebut kembali wilayah yang dikendalikan oleh kelompok ISIS.

    SDF kini mengendalikan sebagian besar wilayah yang pernah menjadi “kekhalifahan” di Suriah dan menjaga ribuan anggota ISIS di penjara serta puluhan ribu anggota keluarga mereka di sejumlah kamp.

    Esper menyebutkan telah berbicara kepada mitranya Turki soal bahaya serangan Turki terhadap hubungan Amerika Serikat dan Turki, yang merupakan sekutu NATO.

    Selama konferensi pers, Pimpinan Kepala Staf Gabungan Jenderal Mark Milley mengatakan tidak ada tanda-tanda bahwa Turki akan menghentikan serangannya, meski serangan darat Turki kini terbatas.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this