More

    Irak Menolak Bergabung dalam Koalisi Pimpinan Amerika di Selat Hormuz

    on

    |

    views

    and

    comments

    Irak menyatakan tidak akan bergabung dengan misi maritim internasional yang dipimpin Amerika untuk melindungi arus kapal Selat Hormuz. Negara tersebut mencatat keamanan di wilayah itu adalah tanggung jawab Negara-negara Teluk.

    “Keamanan wilayah Selat Hormuz menjadi tanggungjawab dari negara-negara yang berada di kawasan Teluk, bukan tanggung jawab negara lain,” kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Irak Ahmad al-Sahhaf dalam pernyataan Kamis 19 September 2019.

    Pernyataan itu muncul setelah Uni Emirat Arab menyatakan akan bergabung dengan misi maritim pimpinan Amerika. Sementara Saudi Press Agency melaporkan bahwa Riyadh juga akan mengambil bagian dalam upaya internasional untuk berpatroli di selat sibuk tersebut.

    Amerika memutuskan untuk membentuk koalisi maritim internasional awal tahun ini setelah sejumlah insiden terjadi di kawasan itu, termasuk serangan terhadap tanker minyak di Teluk Oman pada Juni, dan pertikaian Inggris-Iran yang menyebabkan penahanan kapal berbendera Inggris Stena Impero.

    Sejauh ini, Australia, Bahrain, dan Inggris telah mendukung inisiatif ini, sementara sejumlah negara lain telah menolak proposal tersebut.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this