More

    Angkatan Udara Inggris Jual Pesawat VIP Keluarga Kerajaan

    on

    |

    views

    and

    comments

    Empat pesawat VIP dan angkut ringan yang digunakan oleh skuadron dukungan komando Angkatan Udara Inggris akan dijual oleh  Defence Equipment Sales Authority (DESA) Inggris.

    Rincian pesawat dimasukkan dalam brosur yang didistribusikan di acara DSEI 2019 di London. Sebagaimana dilaporkan Jane Jumat 13 September 2019, brosur tersebut menyatakan empat pesawat BAe 146  terdiri dari dua varian yakni dua varian VIP CC.2 dan dua varian CC.3 yang bisa diubah dengan cepat untuk kargo.

    Pesawat tersebut saat ini digunakan oleh Skuadron 32 (The Royal) yang berpusat di Northolt Royal Air Force (RAF) Inggris di London Barat untuk menerbangkan anggota Keluarga Kerajaan, pemimpin pemerintahan, dan perwira militer senior di seluruh dunia.

    BAe 146 CC.3

    Angkatan udara Inggris mendapatkan dua pesawat ini dalam waktu yang berbeda. Dua BAe 146 CC.2 dibeli pada 1980-an dan dua CC.3 diperoleh tangan kedua pada 2012.

    Sumber Kementerian Pertahanan Inggris yang dekat dengan proyek mengatakan kepada Jane bahwa “terlalu dini dalam proses untuk membahas tanggal di luar layanan dan penggantian [dari BAe 146an]”.

    Dia mengatakan memasukkan BAe 146 dalam brosur adalah untuk “menguji selera pasar untuk potensi penjualan di masa depan”.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this