Bolton: Jet Tempur China Mirip dengan F-35, Karena Mereka Mencuri
John Bolton

Bolton: Jet Tempur China Mirip dengan F-35, Karena Mereka Mencuri

Penasihat Keamanan Nasional Amerika John secara terbuka menuduh China mencuri rencana F-35 buatan Amerika hingga pesawat tempur generasi kelima Beijing terlihat sangat mirip.

“Pesawat tempur generasi kelima China sangat mirip dengan F-35, itu karena mereka hanya mencurinya”, kata Bolton pada konferensi pers di Kiev Rabu 28 Agustus 2019 sebagaimana dilaporkan Sputnik.

Dia mengklaim bahwa jet tempur siluman F-35 menjadi contoh China mencuri kekayaan intelektual selama beberapa dekade.

“Amerika dan China memiliki perbedaan signifikan dalam perdagangan sekarang. Ini bukan hanya tentang ketidakseimbangan ekspor dan impor antara Amerika Serikat dan China. Ini tentang alasan mendasar mengapa ketidakseimbangan itu ada”. Beijing belum menanggapi tuduhan tersebut.

Awal bulan ini, Bolton juga mengklaim bahwa Rusia telah “mencuri” teknologi Amerika terkait dengan pengembangan senjata hipersonik. Kementerian Luar Negeri Rusia mengecam pernyataannya dan menyarankan bahwa Washington telah menyalin teknologi yang tak terhitung jumlahnya dari berbagai negara di dunia.

Amerika Serikat dan China telah terlibat dalam sengketa perdagangan yang sedang berlangsung sejak Juni 2018, tetapi ketegangan diperburuk pekan lalu, ketika China mengatakan tarif mulai dari 5 hingga 10 persen akan diterapkan pada barang-barang Amerika senilai US$ 75 miliar mulai 1 September dan 15 Desember.

Tak lama kemudian, Presiden Amerika Donald Trump mengatakan bahwa Washington akan meningkatkan tarif barang-barang China senilai US$ 250 miliar menjadi 30 persen dari tarif saat ini 25 persen mulai 1 Oktober. Selain itu, tarif akan dinaikkan menjadi 15 persen dari 10 persen pada produk China senilai $ 300 miliar mulai 1 September.