Sedikitnya empat jet tempur F-35A dijadwalkan akan tiba di Korea Selatan akhir pekan ini. Dengan kedatangan terbaru membuat jumlah total pesawat tempur siluman yang dimiliki Seoul menjadi delapan.
Menurut sumber militer yang dikutip Kantor Berita Yonhap, pesawat tempur yang dibangun Lockheed Martin tersebut akan tiba di Fighter Wing ke-17 di Cheongju, 140 kilometer selatan Seoul pada Kamis 22 Agustus 2019 pagi.
Sejauh ini, empat F-35A telah tiba di sini – dua di bulan Maret dan sisanya di bulan Juli. Korea Selatan berncana membeli total 40 pesawat tempur siluman tersebut hingga tahun 2021. Pada akhir tahun ini, 10 F-35A akan tiba di Korea Selatan.
Sebagai pusat dari skema penargetan strategis negara itu terhadap pasukan musuh potensial, pesawat itu diharapkan dapat meningkatkan kemampuan operasional dan memperkuat postur kesiapan terhadap ancaman dari segala arah.
Tanggal penyebaran operasional penuh belum diputuskan, meskipun upacara untuk mempublikasikan pengenalan mereka secara luas diperkirakan akan berlangsung sekitar bulan Oktober ketika Angkatan Udara akan merayakan ulang tahun ke-70.
Kedatangan jet tempur ini dipastikan akan membuat Korea Utara semakin tidak suka. Selama ini Pyongyang terus mengkritik Korea Selatan yang memperkenalkan berbagai senjata canggih buatan Amerika. Tindakan itu dinilai bertujuan untuk menghancurkan Korea Utara dan mengancam perdamaian di Semenanjung Korea dan di wilayah tersebut.
Korea Utara berjanji akan mengembangkan senjata khusus yang akan mampu merontokkan jet tempur F-35 Korea Selatan.