More

    Pasukan Amerika akan Ditransfer ke Polandia, Rusia: Tidak Masuk Akal

    on

    |

    views

    and

    comments

    Rusia memiliki hak untuk membalas pengerahan pasukan bersenjata Amerika di Polandia. Angota komite majelis tinggi parlemen Rusia tentang pertahanan dan keamanan, Frants Klintsevich menilai langkah Amerika itu tidak masuk akal.

    “Pertama-tama, pertanyaannya tidak masuk akal. Mengapa mereka perlu [menempatkan pasukan di Polandia] dengan membuang-buang bahan dan sumber daya manusia?” kata Klintsevich kepada Sputnik Sabtu 17 Agustus 2019.

    Menurut anggota parlemen tersebut, implementasi proposal Menteri Luar Negeri Polandia akan meningkatkan ketegangan militer di Eropa, terutama dalam konteks penarikan Amerika baru-baru ini dari Perjanjian INF.

    “Adapun Rusia, kami siap untuk setiap perkembangan, [kami berhak] untuk tindakan pembalasan,” kata Klintsevich.

    Awal pekan ini, Menteri Luar Negeri Polandia Jacek Czaputowicz mengatakan bahwa penempatan pasukan Amerika di Polandia akan lebih bisa menahan Rusia dibanding mereka dikirim ke Eropa Barat.

    Sebelumnya pada bulan Agustus, Duta Besar Amerika untuk Jerman Richard Grenell mengatakan bahwa Amerika Serikat sedang mempertimbangkan untuk memindahkan beberapa pasukannya yang ditempatkan di Jerman ke Polandia karena Berlin tidak memenuhi komitmen pembelanjaan pertahanannya di dalam NATO. Jerman saat ini hanya membelanjakan sekitar 1 persen dari PDBnya untuk pertahanan.

    Duta Besar Amerika untuk Polandia Georgette Mosbacher menegaskan kembali kekhawatiran Amerika Serikat bahwa Jerman gagal memenuhi kewajibannya sebagia anggota NATO dengan mengatakan bahwa Polandia memenuhi tujuan belanja 2 persen dari PDB dan Washington akan dengan senang hati melakukan transfer pasukan.

    Presiden Amerika Donald Trump mengatakan pada bulan Juni bahwa Washington dan Warsawa dalam pembicaraan untuk meningkatkan jumlah pasukan Amerika di Polandia sebanyak 2.000. Pasukan ini tidak akan dikerahkan dari Amerika Serikat melainkan dipindahkan dari Jerman karena tidak meningkatkan pengeluaran pertahanannya menjadi 2 persen dari PDB.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this