Rusia Pesan Su-30SM dengan Standar Su-35S
Su-30SM / Russianplane

Rusia Pesan Su-30SM dengan Standar Su-35S

Rusia masih tetap mengandalkan jet tempur Su-30 sebagai sayap penting bagi kekuatan udara mereka. Resimen udara Resimen Tempur Distrik Militer Barat dilaporkan akan menerima sejumlah jet Su-30SM. Bedanya pesawat ini akan mendapatkan mesin paling modern.

Sejumlah jet tempur yang direncanakan akan dikirim pada tahun 2021 tersebut akan dilengkapi dengan mesin AL-41F-1C yang saat ini digunakan pesawat produksi generasi 4 ++ Su-35S.

Su-30SM adalah jet tempur berat supermaneuverable yang dilengkapi dengan radar phased array dan panel canard. Jet tempur tipe ini sebelumnya dilengkapi dengan mesin AL-31FP yang didasarkan dari mesin AL-31F milik pesawat Su-27.

Sementara mesin baru yang digunakan adalah mesin twin-shaft, twin-circuit turbojet dari desain modular dengan thrust vectoring terkontrol dan regulator terintegrasi digital. Peningkatan kinerja mesin dicapai melalui penggunaan kompresor tekanan rendah baru dengan peningkatan aliran udara, serta turbin baru dengan sistem pendingin blade yang lebih efisien.

Pada Februari 2019 Wakil Perdana Menteri Rusia Yuri Borisov kepada wartawan mengatakan Irkut Aircraft Corporation dan Biro Desain Sukhoi sedang meningkatkan jet tempur Su-30SM dengan standard jet tempur Su-35. Program ini sekaligus untuk membuka peluang bisa masuk pasar India dan negara-negara lain.

“Setelah menyelesaikan pekerjaan pada peningkatan Su-30SM, mengubah tata letak peralatan radio-elektronik onboard untuk menjadikan Su-35 dan Su-30SM lebih terstandarisasi dan dengan demikian memangkas harga biaya, dan menstandarisasi sistem senjata udara, ini dapat menghembuskan kehidupan baru ke dalam pesawat, “kata wakil perdana menteri saat itu.

Peningkatan akan meningkatkan kemampuan tempur jet tempur dalam hal meningkatkan jangkauan deteksi dan identifikasi target udara dan memberikan pesawat dengan senjata presisi baru untuk mencapai target udara, darat dan laut pada jarak beberapa ratus kilometer.

Baca juga:

Sanggupkah Su-30SM Membendung F-22 Raptor?