Pertahanan Udara Suriah Kembali Adang Serangan Rudal Israel
Serangan Israel ke Suriah 19 Januari 2019 lalu

Pertahanan Udara Suriah Kembali Adang Serangan Rudal Israel

Sistem pertahanan udara Suriah di sekitar Tel al-Harah di Suriah selatan dibuat sibuk untuk mengadang serangan rudal yang diduga diluncurkan oleh Israel.

Kantor berita negara SANA melaporkan serangan Rabu 12 Juni 2019 pagi tersebut menyasar puncak gunung yang strategis di Kegubernuran Daraa, dekat dengan perbatasan dengan Israel. Israel diduga melakukan “perang elektronik” melawan instalasi radar tentara Suriah

Wilayah tinggi tersebut direbut pasukan pemerintah dari al-Nusra pada Juli 2018, dan saat ini berfungsi sebagai posisi pertahanan udara yang penting.

Tidak ada korban dilaporkan meski menyebabkan beberapa kerusakan materi, lapor badan tersebut, mengutip sumber-sumber militer.

Israel belum mengomentari dugaan serangan dan negara  ini jarang mengakui serangan lintas-perbatasannya terhadap Suriah, dan telah berulang kali menyatakan bahwa mereka memiliki hak untuk mempertahankan ‘keamanan nasional’ dengan cara apa pun yang diperlukan.

Dalam beberapa pekan terakhir, Tel Aviv telah mengkonfirmasi menyerang pasukan Suriah, sebagai balasan atas ketegangan lintas perbatasan di sekitar Dataran Tinggi Golan yang diduduki Israel.

Damaskus memandang intrusi Israel sebagai pelanggaran terang-terangan atas kedaulatannya dan mengatakan mereka meningkatkan moral para teroris yang tersisa di negara itu. Suriah telah berulang kali mendesak PBB untuk menghentikan serangan Israel dan turun tangan untuk menghentikan pelanggaran ini.