More

    RS-24 Yars, Pembawa Kiamat dari Rusia

    on

    |

    views

    and

    comments

    Rusia dilaporkan kembali menguji tembak rudal antarbenua atau intercontinental ballistic missile (ICBM) RS-24 Yars pada Rabu 6 Februari 2019 . Rudal ditembakkan Plesetsk Space Center dan mencapai Semenanjung Kamchatka. Bagaimana sejarah dan kemampuan rudal ini sebenarnya?

    RS-24 Yars Rusia adalah rudal balistik antar benua baru yang di Barat disebut sebagai SS-29.  Rudal ini menjadi versi perbaikan dari RS-12M Topol-M yang  dikembangkan baik sebagai sistem berbasis mobile dan  silo, yang akan menggunakan rudal yang sama.

    Rudal ini diadopsi oleh Angkatan Strategis Rusia pada tahun 2010 dan ditempatkan pada tahun yang sama. Pada tahun 2016 Pasukan Rudal Strategis Rusia mengerahkan 63 ICBM berbasis mobile dan 10 silo. Rencananya rudal ini akan menjadi andalan komponen darat dari triad nuklir Rusia.

    Rudal bahan bakar padat ini mirip dengan Topol-M. Yars memiliki jangkauan 12.000 km. Perbedaan utama dari rudal sebelumnya adalah bahwa Yars dilengkapi dengan MIRV dan dapat membawa setidaknya 6 hulu ledak yang dapat ditargetkan secara independen dengan hasil 100-300 kT.

    Sumber lain melaporkan bahwa rudal ini bisa membawa hingga 10 MIRV  sementara CEP  Yars adalah 150-200 m.

    Yars dirancang untuk mengatasi sistem pertahanan rudal lawan dengan manure rudal  selama penerbangan dan membawa umpan aktif dan pasif. Diperkirakan rudal ini memiliki setidaknya 60-65% kesempatan untuk menembus pertahanan.

    Yars menggunakan sasis beroda 16×16  sama seperti Topol-M. Bentuk eksternal kedua rudal juga terlihat serupa, namun Yars lebih berat dan lebih mampu. Peluncur mobile memiliki kemampuan bergerak 500 km di jalan. Begitu siaga tinggi, Yars  dapat meninggalkan pangkalan mereka dan beroperasi di daerah hutan terpencil untuk meningkatkan kemampuan bertahan hidup mereka.

    Otonominya memungkinkan peluncur mobile dengan rudal beroperasi tanpa terdeteksi di daerah yang setara dengan sebuah negara Eropa kecil. Jadi, ICBM  mobile seperti itu sulit dideteksi dan diserang hingga memiliki probabilitas tinggi untuk bertahan dari serangan pertama, setelah negara tersebut diserang.

    Versi berbasis silo dari Yars kompatibel dengan silo ICBM Rusia yang lebih tua, yang telah dihapus dari layanan. Menggunakan infrastruktur lengkap dari rudal sebelumnya hingga hanya perlu memuat rudal baru ke dalam silo. Unit berbasis silo yang khas memiliki total 10 rudal dan sebuah pos komando.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this