Setelah dalam dua dekade menghabiskan waktunya untuk mendukung perang kecil di padang pasir, Angkatan Laut Amerika kini mulai membawa pasukan elite SEAL mereka ke habitat aslinya.
Pasukan khusus milik US Navy tersebut akan dimasukkan ke setiap perencaaan guna menghadapi perang dengan kekuatan besar seperti China dan Rusia.
Angkatan Laut Amerika menggabungkan pasukan elite tersebut mereka ke dalam perencanaan strategis mereka untuk setiap skenario potensi pertempuran kekuatan besar, dari China dan Rusia ke Iran dan Korea Utara
Wakil Kepala Operasi Angkatan Laut Laksamana Bill Moran mengatakan pergerakan menuju menyatunya kembali SEAL dengan kekuatan armada “air biru” (kapal Angkatan Laut, pesawat dan pasukan bawah laut) dimulai di bawah mantan komandan Perang Khusus Angkatan Laut Laksamana Muda Brian Losey yang pensiun pada 2016 dan terus tumbuh di bawah komandan berikutnya.
“Ini sampai pada titik di mana kita memasukkan mereka dalam semua latihan kita, permainan perang kita, permukaan meja kita – karena itu adalah kesempatan mereka untuk ‘membiru kembali,’ itu adalah kesempatan kita untuk terhubung kembali dari sisi biru,” katanya kepada wartawan di simposium tahunan Air Force Association dan dilaporkan Defense News Jumat 18 Januari 2019.
“Kami sudah tidak memilikinya banyak situasi seperti itu. Sekarang, seperti yang telah kita lakukan di meja, latihan dan permainan perang kita melihat ‘Wow, ada kemampuan hebat di sini yang dapat mengatur kondisi untuk jenis operasi di setiap kampanye tersebut.’ Dan itu akan terus tumbuh. ”
Ada indikasi bahwa SEAL sedang melihat lebih banyak operasi di lingkungan yang mirip dengan kondisi di Laut Cina Selatan. Sebuah penilaian lingkungan baru-baru ini diperoleh Honolulu Star Advertiser mengungkapkan bahwa SEAL sedang mencari tiga kali lipat jumlah waktu pelatihan yang mereka habiskan di pulau Hawaii, berkembang dari pulau Oahu dan Hawaii ke Kauai, Maui, Molokai dan Lanai.
Pelatihan tersebut mencakup penggunaan pesawat tanpa awak, pesawat kargo C-17, tilt rotor MV-22 Osprey dan pesawat serang AC-130. Penilaian lingkungan itu mengatakan jumlah pelatihan di pulau-pulau itu akan meningkat dari 110 setiap tahun menjadi 330.