Sebuah jet tempur Mirage 2000-D milik Angkatan Udara Prancis jatuh di wilayah timur negara tersebut. Bangkai pesawat telah ditemukan tetapi dua kru masih hilang.
Bangkai Mirage 2000-D ditemukan di wilayah pegunangan dekat Mignovillard di wilayah Jura, pada ketinggian sekitar 1.000 meter (3.280 kaki).
Pesawat itu lenyap dari radar pada Rabu pagi saat melakukan penerbangan pelatihan di ketinggian rendah. “Kami berharap kami akan menemukan mereka hidup-hidup,” kata seorang juru bicara Angkatan Udara sebagaimana dikutip BBC.
Belum ada kontak dengan pilot dan navigator sejak jet menghilang. “Saat ini mereka dilaporkan hilang.”
Juru bicara Angkatan Udara Prancis Kolonel Cyrille Duvivier, menambahkan bahwa tidak ada sinyal ejeksi.
Mengomentari laporan bahwa parasut telah ditemukan di antara reruntuhan, dia mengatakan masih terlalu dini untuk mengatakan apakah itu milik anggota kru atau pesawat itu sendiri.
Pesawat menghilang dari radar sekitar pukul 11:00 waktu setempat (10:00 GMT), tak lama setelah lepas landas dari pangkalan udara Nancy-Ochey.
Daerah itu mengalami hujan salju lebat dalam beberapa hari terakhir yang, bersama dengan visibilitas rendah, dapat membuat operasi pencarian lebih sulit. Pesawat itu tidak bersenjata selama penerbangannya.