Sulit Melawan Rusia dalam Hal Penjelajahan Kutub Utara

Sulit Melawan Rusia dalam Hal Penjelajahan Kutub Utara

Jika Amerika memimpin dalam penjelajahan ruang angkasa, Rusia tidak terkalahkan dalam menjelajah kutub utara, sebuah wilayah ekstrem yang pada masa lalu sangat sulit untuk ditembus.

Sejak era Soviet, negara ini memiliki armada kapal pemecah es yang terkenal tangguh dan menciptakan banyak sejarah penting. Kemampuan ini mendukung upaya Rusia untuk menguasai jalur utara dan mengeksplorasi wilayah yang dikabarkan memiliki cadangan minyak dan gas besar tersebut.

Pada Desember 2017 kapal pemecah es atau icebreaker Rusia  Ilya Muromets (Project 21180) secara resmi bergabung dengan Angkatan Laut Rusia. Ilya Muromets menjadi icebreaker pertama yang diterima Rusia setelah 45 tahun lebih.

Ilya Muromets

Rusia juga terus membangun kapal baru. Sayangnya kapal pemecah es terbaru Rusia yang sedang dibangun, Viktor Chernomyrdin terbakar di Admiralty Shipyard in St. Petersburg. Kebakaran terjadi pada 26 November 2018 namun Rusia mengklaim kerusakan tidak terlalu parah.

Perusahaan Atomflot adalah pihak yang bertanggung jawab menyediakan layanan teknologi dan perawatan kapal pemecah es tenaga nuklir. Pada 2008, Atomflot bergabung dengan Perusahaan Energi Nuklir Negara atas perintah presiden Rusia.

Armada pemecah es tenaga nuklir Rusia telah mengirim kargo secara rutin melintasi rute Laut Utara sejak 1959.

Sebelum  Ilya Muromets masuk layanan, armada tersebut terdiri dari empat kapal pemecah es tenaga nuklir yang memiliki dua reaktor nuklir berkekuatan 75 ribu tenaga kuda yakni Rossiya, Sovetsky Soyuz, Yamal, dan 50 Let Pobedy; dua kapal pemecah es dengan reaktor tunggal berkekuatan 40 ribu tenaga Taymir dan Vaygach; serta sebuah kapal kargo tenaga nuklir, Sevmorput.

14

Rusia juga memiliki armada perawatan kapal pemecah es yang terdiri dari dua ‘bengkel’ mengapung, Lotta dan Imandra; kapal Serebryanka yang bertugas mengangkut limbah radioaktif cair; serta kapal kontrol dosimetri Rosta-1. Tiga kapal pemecah es tenaga nuklir yakni Lenin, Sibir, dan Arctika , serta dua ‘bengkel’ mengapung Lepse dan Volodarsky sudah tak beroperasi

15
Kapal pemecah es tenaga nuklir Lenin

Kapal pemecah es tenaga nuklir Lenin menjadi kapal pemecah es pertama di dunia. Kapal ini merupakan kapal sipil pertama yang menggunakan tenaga nuklir. Pencapaian Lenin bahkan tidak tertandingi oleh kapal pemecah es nuklir masa kini. Kapal Lenin berhenti beroperasi pada 3 Desember 1959.

Kapal Lenin menjadi tempat pelatihan bagi seluruh armada nuklir profesional. Sejumlah 1.327 ahli dilatih di kapal ini selama 20 tahun.

Arktika

Kapal pemecah es nuklir Arktika juga menjadi sejarah tersendiri bagi Rusia. Pada 17 Agustus 1977, kapal pemecah es ini menjadi kapal pertama yang mencapai Kutub Utara dengan berlayar mengarungi es.

Mimpi para pelaut akhirnya terwujud. Misi ini setara dengan perjalanan pertama manusia ke luar angkasa. Misi tersebut sukses dijalani oleh kapal yang memiliki sumber energi paling kuat, efektif, dan bersih yang berasal dari dua reaktor nuklir.

18
Sevmorput

Kapal kargo nuklir Sevmorput menggunakan tenaga nuklir dan merupakan satu-satunya kapal kargo nuklir yang masih beroperasi hingga saat ini. Pendahulu Sevmorput, kapal kargo dan penumpang Amerika Savanna, telah diubah menjadi museum. Sementara kapal kargo Jerman Otto Hahn tak lagi digunakan sebagai kapal kargo karena tidak efisien dan ekonomis.

Yamal

 

Kapal pemecah es nuklir Yamal memiliki dua kompartemen untuk memenuhi persyaratan Badan Pengiriman Maritim Rusia. Terdapat 155 kabin untuk kru kapal: 11 kabin untuk kru kapal senior, 123 kabin tunggal, 17 kabin ganda, serta empat kabin berkasur empat, yang secara keseluruhan dapat menampung 189 orang.

Kapal ini juga memiliki kantin yang dapat memuat 84 orang, ruangan mess untuk 88-90 orang, klub untuk 108 orang, serta tiga buah bar.

Saat ini, Rusia memimpin penggunaan kapal pemecah es tenaga nuklir di dunia untuk mengirim barang ke Arktik dan wilayah laut beku lainnya. Agar dapat terus beroperasi, Rusia terus memperbaharui armada kapal pemecah es-nya yang merupakan elemen kunci infrastruktur rute Laut Utara

Icebreaker tenaga nuklir Rossiya Rusia
Icebreaker tenaga nuklir Rossiya Rusia
Soviet Union Rusia
Soviet Union Rusia
Icebreaker tenaga nuklir NS 50 Let Pobedy (50 Years of Victory) Rusia
Icebreaker tenaga nuklir NS 50 Let Pobedy (50 Years of Victory) Rusia