Satelit Israel Tangkap Posisi S-300 Suriah
ImageSat International ISI

Satelit Israel Tangkap Posisi S-300 Suriah

Citra satelit Israel berhasil mendokumentasikan salah satu baterai S-300 yang diberikan oleh Rusia ke Suriah. Gambar-gambar dari ImageSat International itu menunjukkan empat peluncur baterai dan diyakini senjata tersebut tidak belum operasional karena beberapa komponen tidak ada.

Baterai ditempatkan di daerah Maysaf di utara kota Homs di bagian utara negara itu. Surat kabar Israel, Haaretz melaporkan Kamis 25 Oktober 2018 ada jaringan industri keamanan Suriah di daerah ini, di mana Iran dan Suriah dilaporkan berusaha memproduksi persenjataan yang tepat untuk Hizbullah.

Menurut laporan media Arab, daerah itu telah diserang oleh Israel beberapa kali dalam beberapa tahun terakhir.

Proses pelatihan tentara Suriah untuk bisa mengoperasikan baterai rudal canggih ini diperkirakan akan memakan waktu, dan baterai baru belum mencapai kesiapan operasional.

ImageSat International ISI

Selama akhir pekan, harian Rusia Izvestia melaporkan bahwa tiga sistem pertahanan udara yang disuplai Rusia ke Suriah  adalah versi lebih canggih dari rudal S-300, yang memiliki radar dan kemampuan identifikasi target yang lebih tinggi. Juga dilaporkan bahwa setidaknya pada tahap pertama, baterai akan dioperasikan oleh personel Rusia.

Pejabat pertahanan Israel percaya bahwa Angkatan Udara Israel dapat mengatasi senjata baru itu dan menyerang lebih banyak target di Suriah.

ImageSat International ISI

Dalam beberapa pekan terakhir, seperti yang dilaporkan di Haaretz, Rusia telah mengambil sikap yang lebih agresif terhadap Israel sehubungan dengan aksi Angkatan Udara Israel di Suriah utara. Rusia menuntut klarifikasi lebih banyak dari tentara Israel melalui hotline untuk mencegah gesekan udara di antara kedua belah pihak. Dalam beberapa kasus, radar sistem pertahanan Rusia di Suriah telah diaktifkan dalam konteks tindakan Angkatan Udara Israel.