Sebuah jet tempur F-5 milik Tunisia jatuh ke Laut Tengah selama latihan Rabu 17 Oktober 2018. Beruntung pilot selamat dalam kecelakaan tersebut.
Jet F-5 menghilang dari layar radar ketika pesawat itu terbang di lepas pantai Bizerte di Tunisia utara selama latihan yang melibatkan 10 negara bagian di Laut Tengah.
Juru bicara kementerian pertahanan Tunisia Mohamed Zekri kepada AFP dan dikutip News24 mengatakan pilot berhasil melontarkan diri dan diselamatkan oleh helikopter.
“Dua helikopter Italia juga ikut serta dalam pencarian,” kata kementerian pertahanan Italia. Dia menambahkan pesawat yang jatuh tidak membawa senjuta.
Dia mengatakan latihan gabungan ini ditujukan untuk menguji pengawasan dan sistem pertahanan udara di Mediterania barat serta meningkatkan koordinasi operasi udara.
Angkatan udara Tunisia pada bulan ini juga mengadakan latihan gabungan pertama dengan pasukan Arab Saudi.