Iran Luncurkan Jet Tempur Baru, Mirip Banget Sama F-5
Kementerian Pertahanan Iran

Iran Luncurkan Jet Tempur Baru, Mirip Banget Sama F-5

Iran memenuhi janjinya untuk memamerkan jet tempur baru yang mereka klaim dibangun di dalam negeri. Tetapi jelas jet tempur yang disebut sebagai Kowsar tersebut sangat mirip dengan F-5 Tiger buatan Amerika.

Peluncuran pesawat baru tersebut dilakukan pada sebuah upacara yang dilakukan di Teheran. Pada hari Selasa 21 Agustus 2018, televisi pemerintah Iran menampilkan gambar Presiden Hassan Rouhani yang duduk di pesawat tempur Kowsar.

Kantor Berita Tasnim melaporkan dirancang dan diproduksi hanya oleh para ahli militer Iran, Towsar digambarkan sebagai jet tempur generasi keempat.

Tasnim, mengutip laporan televisi negara, mengatakan jet baru Iran telah melalui penerbangan uji coba yang sukses dan akan segera siap untuk melaksanakan misi dukungan jarak jauh yang lebih pendek. Pesawat itu diresmikan menjelang Hari Industri Pertahanan Nasional Iran, yang akan diadakan Rabu.

Tetapi segera jelas terlihat bahwa pesawat ini sangat mirip dengan F-5 Tiger. Iran memiliki armada jet tempur ini yang didapat sebelum revolusi Iran. Beberapa waktu lalu Iran juga menegaskan telah mampu merombak sendiri jet tempur tersebut.

Tidak jelas apakah jet tempur baru tersebut benar-benar baru atau F-5 yang disebut telah berhasil mereka rombak secara mandiri.

F-5 dibangun oleh Northrop dan dikenal sebagia jet tempur ringan dan banyak digunakan oleh banyak negara.