Sebanyak 100 personel Pasukan Khusus Afghanistan telah hilang di Provinsi Ghazni, bagian timur negeri itu, dalam dua hari belakangan ini.
Televisi lokal, Tolonews melaporkan Senin 14 Agustus 2018 dari 100 personel yang hilang tersebut 10 personel ditemukan telah terbunuh sementara 20 yang lagi ditemukan dalam keadaan hidup.
Mereka ditemukan di Kabupaten Ajristan di Provinsi Ghazni. Sedangkan sisanya belum diketahui nasibnya.
Kota Ghazni, Ibu Kota Provinsi Ghazni yang berada 125 kilometer di sebelah selatan Ibu Kota Afghanistan, Kabul, telah menjadi ajang pertempuran sengit antara Taliban dan pasukan pemerintah sejak Jumat dan banyak orang telah dilaporkan tewas.
Pada 7 Agustus 2018 sedikitnya 12 personel militer Afghanistan juga tewas karena serangan salah sasaran Angkatan Udara Amerika.
ada Bermaksud menyerang pasukan Taliban di distrik Azra provinsi Logar Afghanistan, pemboman udara oleh Amerika justru menghantam pasukan Afghanisan.
Insiden terjadi setelah pasukan Afghanistan meminta Amerika mendukung mereka yang terlibat dalam pertempuran berjam-jam dengan Taliban.
Namun, entah bagaimana pasukan AS menargetkan lokasi yang salah. Amerika telah mengkonfirmasi bahwa serangan udara terjadi, tetapi belum mengatakan apakah operasi tersebut membunuh teman sendiri.
Sejak mengakhiri misi tempur mereka di Afghanistan pada tahun 2014, pasukan Amerika tetap dalam kapasitas penasehat untuk membantu melatih pasukan Afghanistan dan memberikan bantuan dalam misi kontra-terorisme.