More

    Air Force One Batal Dapat Dua Kulkas Baru Seharga Rp333 Miliar

    on

    |

    views

    and

    comments

    Angkatan Udara Amerika Serikat tidak membeli dua lemari es senilai US$ 24 juta atau sekitar Rp333 miliar yang sedianya akan digunakan Air Force One.

    Anggota Senat Joe Courtney yang merilis Merilis surat dari Sekretaris Angkatan Udara Heather Wilson mengatakan Angkatan Udara dan Kantor Militer Gedung Putih memutuskan untuk membatalkan pembelian tersebut dengan alasan “kehati-hatian fiskal.”

    “Meski persyaratan penggantian chiller VC-25A masih ada, kemajuan pada program VC-25B membebani biaya upaya chiller membuat penghentian fiskal adalah hal yang paling bijaksana untuk pemerintah,” tulis Wilson dalam suratnya yang tertanggal 29 Mei dan dikutip The Hill Kamis 7 Juni 2018.

    “Angkatan Udara telah memberitahukan Boeing tentang niat pemerintah untuk membatalkan kontrak tersebut.”

    Boeing dianugerahi kontrak US$ 23.7 juta untuk mengganti dua dari lima kulkas di Air Force One. Lemari es sudah di pesawat sejak mulai beroperasi pada tahun 1990.

    Pendingin di pesawat kepresidenan harus memiliki kapasitas untuk menyimpan 3.000 makanan di dalam pesawat.

    Meskipun lemari es memiliki persyaratan yang unik, label harga tinggi tetap sangat mengejutkan, terutama karena Presiden Trump telah mencela kontrak pertahanan yang dianggap berlebihan.

    Sebelum menjabat, Trump mengecam biaya membangun dua pesawat Air Force One baru dan mengatakan Pentagon harus membatalkan pesanan pesawat tersebut.

    Namun setelah dia jadi Presiden, pembangunan Air Force One baru dilanjutkan dan diperkirakan akan siap pada 2024.

    Dalam suratnya, Wilson mengatakan bahwa langkah-langkah dapat diambil untuk memastikan “keamanan makanan” sampai pesawat baru siap.

    “Meskipun tidak optimal, ada opsi mitigasi untuk memastikan keamanan makanan sampai pesawat baru dikirimkan,” tulisnya.

    Courtney memuji keputusan Angkatan Udara karena membatalkan kontrak kulkas tersebut. “Jelas, Angkatan Udara membuat keputusan yang tepat membatalkan kontrak tersebut,” katanya dalam sebuah pernyataan.

    “Meski dipahami misi Air Force One membawa persyaratan dan tantangan unik, kontrak satu-satunya senilai $ 24 juta tidak layak.”

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this