Sasaran Empuk Tapi Sulit Dibunuh
Me323 memiliki ukurang lebar sayap 181 kaki, panjang 92,5 kaki, berat max lepas landas 95.000 pound, ketinggian 13.000 kaki, dan jarak tempuh sekitar 675 mil.
Awalnya Me323 melayani Nazi dengan baik dan digunakan dalam pengiriman ke Afrika Utara di bawah tekanan luar biasa pasukan Sekutu. Airlift besar ini secara konstan memberikan pasokan kepada Rommel Afrika Korps untuk berperang melawan Tunisia.
Selama secara rutin melakukan penerbangan menyeberang Mediterania akhirnya Me323 harus diistirahatkan.
Pesawat ini bagaimanapun sangat mudah ditemukan oleh pesawat musuh yang makin canggih. Ditambah pesawat yang tidak bisa melakukan manuver, tentu akan menjadi sasaran empuk pesawat lawan.
Beberapa kali mereka diserang oleh patroli sekutu. Tetapi karena ukuran pesawat ini sangat besar maka tetap bisa terbang meski badannya penuh lubang peluru bahkan ada bagian yang hilang.
Pada 22 April 1943, 27 Giant yang melintasi Selat Sisilia dengan dikawal Bf109 diterkam oleh beberapa Spitfire dan P-40 Warhaw Sekutu. Hanya enam Me323 yang selamat dan yang lainnya jatuh.
Pesawat-pesawat yang membawa muatan bahan bakar minyak itu jatuh dengan bola api raksasa yang sangat mengerikan.
Ukuran besar Giant memang menjadikan cukup sulit untuk ditembak jatuh. Teatpi kemudian pilot sekutu belajar dan menemukan strategi baru dengan fokus menembak bagian tanki bahan bakar pesawat. Dan strategi itu akhirnya sukses.