The Dream Team, Amerika Pernah Menumpuk 4 Kapal Induk di Dekat Lebanon
USS Dwight D. Eisenhower

The Dream Team, Amerika Pernah Menumpuk 4 Kapal Induk di Dekat Lebanon

Ketika ketegangan meningkat di Timur Tengah selama perang sipil di Suriah, pada bulan April 2018 Amerika Serikat mengerahkan salah satu angkatan laut terbesar ke wilayah itu sejak invasi Irak 2003.

Kelompok tempur kapal induk  yang berpusat pada supercarter bertenaga nuklir kelas Nimitz, USS Harry S. Truman dengan tujuh kombatan permukaan dan dua kapal selam berangkat ke wilayah tersebut pada 11 April 2018.

Mereka dijadwalkan untuk bergabung dengan kapal penjelajah rudal, tiga perusak dan kapal selam serangan bertenaga nuklir sudah berada di Mediterania untuk membentuk gugus tugas angkatan laut dengan 15 kapal yang sangat kuat.

Selain itu, kelompok tempur ekspedisi atau expeditionary strike group USS Essex dijadwalkan untuk dikerahkan ke daerah tersebut. Bersama dengan pengawalnya, Essex akan memulai skuadron Lockheed F-35B Lightning II, mewakili debut operasional yang ditunggu-tunggu dari Joint Strike Fighter.

Meskipun mungkin itu adalah penempatan angkatan laut Amerika terbesar ke wilayah itu sejak dimulainya perang Irak, tetapi masih jauh di bawah apa yang pernah dikerahkan Amerika pada 36 tahun lalu ketika terjadi perang yang tidak secara langsung melibatkan Amerika Serikat.

Pada 6 Juni 1982, Israel menyerbu Lebanon. Dalam beberapa pertempuran paling sengit di era modern, Israel mengalahkan musuh-musuhnya, salah satunya adalah militer Suriah di bawah kekuasaan Hafez Al Assad, ayah dari pemimpin Suriah saat ini, Bashar Al Assad. Pada 14 Juni, Israel mengepung Beirut.

Ketika Tel Aviv terus menempatkan tekanan maksimum pada ibu kota Lebanon, muncul kekhawatiran di Washington dan di seluruh dunia kemungkinan meletusnya perang regional yang lebih besar, terutama satu yang menarik keterlibatan Suriah yang lebih dalam. Sebagai tanggapan, pemerintahan Reagan meningkatkan kehadiran miltiernya di wilayah tersebut.

Kapal Induk Kelas Nimitz USS Dwight D. Eisenhower dan kelompok tempurnya dikerahkan ke Mediterania ketika perang dimulai, Kemudian pada awal Juni bergabung dengan USS John F. Kennedy, yang telah memasuki Mediterania melalui Terusan Suez dari Samudra Hindia. Pada 24 Juni, kelompok tempur kapal induk USS Eisenhower telah tiba di lokasi.

Keesokan harinya, dua kelompok tempur kapal induk USS Forrestal dan USS Independence bergabung dengan Kennedy dan Eisenhower dari Amerika Serikat. Hasilnya adalah gugus tugas dengan 50 kapal, dengan empat kapal induk lengkap dengan sayap tempurnya sebagai inti kekuatan.

Kekuatan raksasa ini melakukan latihan NATO dengan nama sandi ” Daily Double” tetapi juga diperintahkan untuk mempersiapkan evakuasi tambahan dan penyelamatan orang Amerika lainnya yang masih berada di Lebanon.

Meskipun pengepungan Beirut kemudian berlangsung hingga Agustus, situasi telah menjadi stabil di mata Washington dalam beberapa hari. Latihan Daily Double berakhir,  hingga USS Forrestal dan Independence ditarik pulang dengan menyisakan Kennedy dan Eisenhower.

“The Dream Tim” ini hanya berlangsung selama beberapa hari, tetapi ini mewakili salah satu kumpulan kekuatan udara dan angkatan laut terbesar di era pasca-Perang Vietnam.

Itu tentu saja konsentrasi yang paling kuat dari kekuatan udara berbasis kapal induk yang pernah ada di Mediterania. Sebagai perbandingan, dua kelompok kapal induk dikerahkan ke Laut Tengah untuk invasi Irak pada tahun 2003.

Pada tahun 1982, kapal induk dan sayap tempurnya telah meningkat pesat sejak satu dekade sebelumnya. Selain Forrestal, yang masih membawa McDonnell Douglas F-4S Phantom II, ketiga kapal iduk dilengkapi dengan Grumman F-14A Tomcat sebagai jet tempur utama pertahanan armada.

Pada saat itu  Tomcat telah terbukti menjadi salah satu petarung paling mematikan di dunia. Dipersenjatai dengan salah satu radar paling kuat pada  rudal jarak jauh AIM-54 Phoenix, bersama dengan rudal jarak pendek dan meriam, Tomcat akan terbukti berkali-kali di Timur Tengah  sebagai jet tempur paling berbahaya. ”Hanya setahun sebelumnya, dua F-14 telah menjatuhkan dua jet tempur Libya di atas Teluk Sidra, daerah yang tidak terlalu jauh dari pantai Libanon.

Meskipun sayap udara awal 80-an tidak memiliki kemampuan serangan presisi yang lebih canggih dibanding saat ini, mereka tidak kekurangan kemampuan jangkauan atau bom. Platform serangan utama pada hari itu adalah Grumman A-6E Intruder, yang baru-baru ini ditingkatkan dengan sistem Multi-Sensor Attack Recognition Attack, yang memberikannya kemampuan menyerang di semua cuaca, siang dan malam.

Intruder memiliki radius tempur hampir 1.000 mil laut dan bisa membawa hingga 18.000 pon persenjataan terbimbing dan terarah. Sebagai perbandingan, Boeing F / A-18E / F Super Hornet dapat membawa 17.750 pon persenjataan dan memiliki radius tempur hanya 390 mil laut.

Sayap udara  awal tahun 80an juga memiliki opsi serangan ringan dengan pesawat Ling-Temco-Vought A-7E Corsair II, yang dapat membawa sejumlah amunisi dipandu dan terbatas. Pesawat ini secara bertahap akan digantikan oleh McDonnell Douglas F / A-18 Hornet, tetapi meski tidak memiliki kecanggihan dari platform yang lebih baru, Corsair masih memiliki jangkauan yang superior.

Kurangnya jangkauan  Hornet  dan Super Hornet telah dikutip oleh para analis sebagai problem bagi sayap pesawat udara modern saat ini menghadapi oposisi kekuatan-kekuatan yang semakin berkuasa seperti China dan Rusia.

“Tiga besar dari sayap udara ’80 -an didukung oleh E-2C Hawkeye Airborne Early Warning plane, EA-6B Prowler untuk peperangan elektronik, S-3A Viking untuk peperangan anti-kapal selam dan helikopter SH-3H Sea King untuk ASW dan pencarian-penyelamatan.

Namun taktik kala itu belum mengejar soal teknologi. Pada 1980-an, Angkatan Laut Amerika masih menggunakan pendekatan  yang digunakan di Vietnam.  Bencana tahun berikutnya atas Lebanon di mana dua A-6Es hilang, satu pilot tewas, dan yang lain ditangkap selama serangan terhadap target Suriah mempercepat perbaikan dalam taktik dan pelatihan.

Penyebaran empat kelompok kapal induk ke wilayah itu secara strategis signifikan pada tahun 1982, karena Timur Tengah belum menjadi titik pusat dari kebijakan luar negeri dan kegiatan militer Amerika seperti sekarang ini.

Ketika ketegangan antara Amerika Serikat dan Uni Soviet meningkat untuk terakhir kalinya selama Perang Dingin, fokus Amerika adalah pada mengalahkan Pakta Warsawa di Eropa Tengah dan menghalangi Soviet di Pasifik.

Konflik-konflik regional, seperti Perang Yom Kippur tahun 1973, menunjukkan bahwa Amerika Serikat dan Uni Soviet dapat melakukan serangan di wilayah-wilayah selain Eropa atau Asia Timur Laut. Lebih jauh lagi, konflik di wilayah-wilayah utama dunia, seperti Timur Tengah, masih bisa memiliki implikasi global, misalnya, dengan mengancam pasokan minyak dunia. Bahkan saat ini, Perang Sipil Suriah telah menciptakan krisis pengungsi yang dialami oleh Eropa.

Akhirnya, Mediterania, yang dalam banyak hal adalah tempat lahirnya peradaban Barat, telah mengalami konflik bersenjata hampir setiap hari selama berabad-abad. Dari tahun 1970-an hingga akhir Perang Dingin, Amerika Serikat perlahan tetapi pasti menempatkan tekanan yang lebih besar pada persiapan untuk konflik-konflik kecil yang lebih bersifat global yang jauh lebih mungkin terjadi daripada konfrontasi besar antara kekuatan-kekuatan besar.

Akibatnya, Amerika Serikat mulai bersiap untuk memerangi musuh selain Uni Soviet, persiapan yang terbayar dalam bentrokan berikutnya dengan Libya, Iran, Irak, Serbia, Afghanistan dan, sekarang, Suriah.

Ketika Amerika Serikat mempertimbangkan kemungkinan intervensi yang lebih besar dalam perang Suriah yang secara langsung melibatkan kekuatan besar Rusia, kekuatan regional Iran, dan  aktor  non-negara lainnya, sebuah skenario sedang berkembang di mana ia harus mencari tahu cara berperang melawan semua jenis musuh sekaligus.