More

    Dua Bomber Nuklir Rusia Diadang Siluman Amerika

    on

    |

    views

    and

    comments

    Dua pembom Rusia yang memiliki kemampuan serangan nuklir dicegat oleh jet tempur paling canggih milik Angkatan Udara Amerika saat terbang di lepas pantai Alaska.

    CNN mengutip pernyataan oleh North American Aerospace Defense Command (NORAD) Jumat 11 Mei 2018 melaporkan  jet tempur siluman F-22 AS mencegat sepasang pembom strategis Tu-95 Rusia di wilayah udara internasional di lepas pantai Alaska.

    Menurut laporan itu, para pembom Rusia diduga menyimpang dan masuk ke Zona Identifikasi Pertahanan Udara Amerika Utara atau Air Defense Identification Zone (ADIZ), yang meliputi area sekitar 200 mil di lepas pantai barat Alaska.

    “Pesawat Rusia itu dicegat dan dimonitor oleh F-22 sampai meninggalkan ADIZ di sepanjang rantai Pulau Aleutian menuju barat  dan tidak pernah memasuki wilayah udara Amerika,” kata juru bicara NORAD Mayor Andrew Hennessy mengatakan dalam sebuah pernyataan.

    Kementerian Pertahanan Rusia sebelumnya mengatakan bahwa pembom-pembom jarak jauh Tu-95 dan pesawat antikapal selam Tu-142  telah terbang di atas perairan netral Samudra Arktik, Laut Bering, dan Laut Okhotsk untuk berlatih mengisi bahan bakar di udara.

    Pesawat militer Rusia secara teratur melakukan penerbangan patroli di atas perairan netral di laut dan samudra di seluruh dunia, termasuk wilayah Arktik, Laut Hitam, dan Samudra Atlantik dan Pasifik.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this