Gunung Merapi yang berada di perbatasan DIY Jawa Tengah secara tiba-tiba mengeluarkan awan panas ke angkasa pada Jumat 10 Mei 2018. Padahal gunung yang meletus dahsyat pada 2010 tersebut dalam status normal.

Belum ada penjelasan dari Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) yang bertanggungjawab mengawasi gunung tersebut. Foto-foto yang beredar menunjukkan gumpalan awan panas yang dikenal sebagai Wedus Gembel membumbung ke langit.

Merapi merupakan salah satu gunung teraktif di dunia yang biasanya memiliki interval erupsi 2-5 tahun sekali. Namun setelah meletus dahsyat pada 2010 yang mengakibatkan 200 lebih orang meninggal gunung tersebut belum meletus lagi.