More

    Eskalasi Terbesar sejak Perang Yom Kippur, Pertempuran Israel-Iran  Pecah di Dataran Tinggi Golan

    on

    |

    views

    and

    comments

    Sirene darurat meraung-raung di Dataran Tinggi Golan Rabu 9 Mei 2018 malam, ketika konflik pecah di perbatasan Israel-Suriah yang diduga antara pasukan Israel dan pasukan Iran di Suriah.

    Pada Kamis pagi jet-jet tempur Israel kemudian melakukan gempuran ke Suriah dan menghantam beberapa situs militer.

    Penduduk Israel di sepanjang perbatasan negara yang tegang dengan Suriah didesak untuk berlindung di tempat penampungan.  Beberapa proyektil dicegat oleh sistem pertahanan Iron Dome.

    Serangan itu pertama kali dilaporkan oleh jaringan Radio Angkatan Darat yang dioperasikan oleh Pasukan Pertahanan Israel (IDF). Militer mengatakan tidak ada yang luka dalam serangan tersebut.

    Pengguna media sosial melaporkan bahwa tank Israel menembaki posisi di Suriah, serangan udara Israel dimulai, dan artileri Suriah menembaki sasaran Israel.

    https://twitter.com/BreakingNLive/status/994329085164826626

    Ketegangan baru-baru ini di daerah itu memacu Pasukan Pertahanan Israel untuk mengirim kendaraan militer, pasukan, dan pencegat rudal ke Dataran Tinggi Golan sehari sebelumnya. Israel telah siaga tinggi setelah negara mengklaim mendeteksi aktivitas tidak biasa Iran di Suriah.

    Pada hari Selasa, setelah Presiden Amerika Donald Trump menyatakan keluar dari kesepakatan nuklir Iran, Israel menyerang Suriah yang dilaporkan menewaskan delapan orang Iran.

    https://twitter.com/QalaatAlMudiq/status/994333803048062978

    Media Suriah melaporkan bahwa roket Israel telah dicegat dekat Dataran Tinggi Golan. Sedangkan Israel mengatakan pihaknya telah membalas pasukan Iran di Suriah yang telah menembakkan sekitar 20 roket ke posisi garis depan Israel.

    “Peluncuran sekitar 20 rudal terjadi pada sekitar tengah malam menuju posisi perbatasan di Dataran Tinggi Golan oleh pasukan al-Quds Iran,” kata seorang jurubicara militer Israel kepada wartawan.

    “Beberapa pangkalan menjadi sasaran,” kata jurubicara itu, seraya menambahkan bahwa beberapa roket dicegat.

    Media pemerintah Suriah melaporkan bahwa sistem pertahanan udara mencegat beberapa gelombang serangan rudal yang ditembakkan oleh pesawat perang Israel. Roket-roket itu dicegat di atas Damaskus.

    https://twitter.com/metesohtaoglu/status/994241128143736832

    Serangan rudal Israel terhadap Damaskus berlanjut selama berjam-jam. Eskalasi menandai konfrontasi yang signifikan antara Israel dan Suriah dan mungkin eskalasi militer terbesar sejak Perang Yom Kippur, juga dikenal sebagai Perang Arab-Israel 1973.

    Menurut laporan media yang berbasis di Suriah, serangan Israel pada Kamis pagi menghancurkan situs radar Suriah. Selain itu, beberapa roket Israeil menghantam beberapa situs militer.

    Media pemerintah Suriah melaporkan sebelumnya bahwa pinggiran selatan kota Homs Suriah berada di bawah serangan berat. Sumber militer mengatakan kepada kantor berita SANA, salah satu roket menghantam gudang amunisi.

    https://twitter.com/Elizrael/status/994335759187546113

    Selain itu, pesawat-pesawat tempur Israel menyerbu posisi Iran di Suriah, menembakkan lusinan roket ke wilayah Suriah sebagai tanggapan atas rentetan roket-roket Iran.

    “Pasukan Pertahanan Israel menyerang puluhan sasaran militer milik milisi al-Quds Iran di wilayah Suriah,” kata militer dalam sebuah pernyataan.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this