Jika Anda bertanya kepada orang Amerika tentang tiruan AR-15 yang paling murah, Anda mungkin akan mendapatkan jawaban seperti Stag Arms, Palmetto State Armory dan Anderson Arms – semua perusahaan Amerika.
Namun, jika Anda bertanya kepada orang Kanada maka mereka akan menawab: Norinco.
Produsen senapan Norinco China memang dikenal telah mengkloning dan menjual desain milik Amerika di pasar internasional selama beberapa dekade. Di Amerika Serikat, perusahaan itu dilarang karena mencoba menjual senjata secara langsung ke geng pada 1990-an.

M16 dan turunannya (Norinco CQ)
Norinco telah membuat kloning M16 sejak 1980-an. Model pertama, yang disebut Norinco CQ, adalah kloning M16A1 dengan pegangan pistol, handguard dan finish yang berbeda. Senapan-senapan ini dijual ke unit khusus negara yang tidak berhubungan baik dengan Amerika Serikat, seperti Iran, yang menginginkan senapan dengan tata letak ergonomis seperti M-16.
Ketika desain M16 berevolusi, Norinco juga terus mengikuti. Norinco mengeluarkan varian CQ-A, tiruan dari M4, ketika Angkatan Darat Amerika mulai menurunkan M4 di Irak pada tahun 2000-an. Senapan ini juga dijual ke pemerintah lain sebagai alternatif berbiaya rendah untuk senapan Amerika.
CQ bahkan telah melihat penggunaan yang terbatas di China, di mana rekaman menunjukkan unit khusus dari Polisi China menggunakan CQ-A. Senjata ini juga diadaptasi untuk dijual di pasar sipil, dan tetap menjadi salah satu AR-15 termurah yang dapat dibeli di Kanada.

The M14 (Norinco M305)
Kloning M14 oleh Norinco saat ini dikenal sebagai beberapa senapan semi-otomatis paling murah yang dapat dibeli pemburu di Kanada. Tujuan asli dari klon M14 Norinco, jauh lebih menyeramkan. Pada tahun 1970-an, China merekayasa ulang M14 yang ditangkap di Vietnam untuk ditiru dan berharap untuk secara diam-diam menyerahkan pemberontak komunis Filipina.
Upaya untuk mengirimkan senapan-senapan ini gagal dua kali, sehingga secara besar-besaran mereka tetap di China.
Bagian dari senapan kemudian dijual di Amerika Serikat sebagai suku cadang untuk membuat senapan di Amerika. Amunisi yang ditandai Inggris juga akhirnya dijual di pasar komersial Amerika. Norinco mungkin menyimpan perkakas itu, dan kemudian mulai memproduksi M14S – kali ini hanya semi-otomatis – untuk pasar sipil.
China mengekspor klon M14 ke Amerika Serikat dari 1988 hingga 1994, dan mereka terus dijual ke seluruh dunia.
Dalam periode singkat ketika mereka dijula ke Amerika Serikat, perwakilan dari Norinco bertemu dengan ahli senjata Amerika untuk meningkatkan kecocokan senapan China agar lebih sesuai dengan M14 asli. Di Kanada, mereka dikenal memiliki keandalan sama dengan Springfield Armory M1A yang lebih mahal, sementara harganya separuh lebih murah.
Namun, penyelesaian pada M305 dikenal karena kasar. Baru-baru ini, desain M305 telah diadaptasi ke ruang amunisi 7,62 x 39-milimeter dan magazine AK. Senapan baru ini disebut M305A, dan dapat dilihat sebagai pesaing langsung untuk desain Mini-30 Ruger.

M1911
Norinco adalah perusahaan yang pertama kali mengkloning M1911. Norinco mulai memproduksi klon M1911 untuk ekspor komersial sekitar tahun 1980-an, ketika pasar senjata Amerika Utara dan Eropa mulai terbuka untuk China. Norinco 1911 memiliki reputasi sebagai salah satu pistol yang paling murah, meskipun dengan hasil yang buruk.

Winchester 1897 (Norinco 97)
Winchester menghentikan senapan M1897 pada 1950-an untuk mendukung desain yang lebih baru. Norinco melihat ini sebagai potensi di pasar dan mulai menghasilkan cloning dalam berbagai konfigurasi untuk pasar sipil internasional.
Dibuat sejak 1897 hingga memiliki sejarah panjang di perang dunia dan koboi, permintaan untuk senjata di reenactments dan di pertandingan tembak koboi agak tinggi. Norinco melangkah dengan cloning 1897 – meskipun mereka sekarang dicap sebagai Interstate Arms – untuk mengisi kekosongan ini. Sejumlah laporan senjata ini diproduksi dalam jumlah yang cukup layak.
Mirip dengan M14 Norinco, ahli senjata Amerika telah memberikan bantuan kepada Norinco dalam mendapatkan cloning yang mirip dengan aslinya.
The Colt Woodsman (Norinco M93)
Norinco tidak hanya mengkloning senjata militer. Mereka juga melihat kekosongan yang diciptakan oleh akhir produksi Colt Woodsman of Ernest Hemingway pada tahun 1977, dan melangkah masuk dengan Norinco M-93 “Sportman.”
M-93 Sportsman bahkan hadir dalam gaya retro, lengkap dengan elang dan perisai Amerika yang dimaksudkan untuk membangkitkan era Woodsman.
Meski setiap senjata di daftar ini adalah tiruan senjata api Amerika, Norinco juga mengkloning senjata api dari seluruh dunia. Mereka telah menghasilkan salinan hampir semua desain utama dalam setengah dekade terakhir, dari timur dan barat, dari CZ-75 hingga MP5.
Karena posisi China yang menonjol di Organisasi Perdagangan Dunia — dan fakta bahwa Norinco adalah perusahaan yang dikelola negara — negara-negara enggan melakukan gugatan pelanggaran hak cipta oleh perusahaan. Satu hal tampaknya konsisten tentang senjata kloning Norinco bahwa hasilnya tidak sebaik aslinya.
Sumber: National Interest/War is Boring