More

    Tentara Somalia Jarah Ratusan Senjata di Fasilitas Pelatihan UEA dan Dijual

    on

    |

    views

    and

    comments

    Setidaknya 600 senjata dijarah dari bekas pusat pelatihan yang dikelola Uni Emirat Arab di ibukota Somalia Mogadishu. Penjarahan justru dilakukan oleh tentara Somalia yang kemudain menjual ke toko senjata dengan harga murah.

    Senjata-senjata itu, termasuk senapan serbu Kalashnikov buatan Rusia serta versi buatan China.  UAE mengakhiri program itu pada 15 April 2018, tak lama setelah pasukan keamanan di bandara Mogadishu menyita jutaan dolar yang dibawa pesawat UEA.

    Negara Teluk ini telah melatih ratusan pasukan Somalia sejak 2014 sebagai bagian dari upaya yang didorong oleh misi militer Uni Afrika untuk mengalahkan militan dan mengamankan negara bagi pemerintah Somalia. Program ini didukung oleh negara-negara Barat, Turki dan PBB.

    Hubungan Somalia dengan UEA tegang oleh perselisihan antara Qatar dan Arab Saudi karena Mogadishu telah menolak untuk berpihak kepada mereka. UAE dan Arab Saudi memiliki hubungan perdagangan yang kuat dengan dan pengaruh di Somalia tetapi diimbangi oleh kekuasaan Qatar dan sekutunya Turki yang merupakan salah satu investor asing terbesar di Somalia.

    Sejumlah penjual senjata mengatakan pasukan yang dilatih UAE mulai mencuri senjata dari fasilitas itu segera setelah program itu dibubarkan. Para prajurit menjual senjata langsung atau tidak langsung ke mereka.

    Para penjual senajta menunjukkan kepada Reuters lima senjata yang mereka katakan mereka beli dari para tentara. Mereka semua menandai “SO XDS”, menunjukkan bahwa mereka milik tentara Somalia.

    “Sekitar 600 hingga 700 AK-47 dan senjata lainnya dirampas dari bekas kamp pelatihan UEA,” kata dealer senjata, Jama Ali, kepada Reuters Rabu 25 April 2018.

    Ali mengatakan mereka membeli senjata seharga US$ 700,  jauh lebih murah dibanding harga sebuah Kalashnikov baru di di Mogadishu sebesar US$ 1,350. Para dealer kemudian menjual kembali senjata itu masing-masing seharga US$ 1.000.

    “Hari terbaik untuk bisnis adalah ketika ada pertikaian pemerintah,” kata Hassan Abuja, dealer lain. “Harga senjata dan amunisi naik.”

    Penjarahan tampaknya terjadi ketika UEA sedang dalam proses mengosongkan pusat pelatihannya. Pada Minggu malam, sebuah kapal berlabuh di pelabuhan Mogadishu dipenuhi dengan peralatan dari pusat pelatihan UEA, termasuk beberapa lusin kontainer senjata, lusinan kendaraan lapis baja yang dipasang dengan senjata anti-pesawat dan ratusan mobil.

    Pada hari Senin, tembakan meletus di bekas pusat pelatihan di mana beberapa pasukan masih berkemah, dan pasukan yang dilatih UEA yang masih ada melarikan diri dengan sebanyak mungkin senjata, sebelum kelompok lain mengambil alih fasilitas tersebut.

    Penduduk di daerah itu mengatakan kepada Reuters bahwa mereka melihat pasukan yang dilatih UEA membuang seragam militer mereka dan melarikan diri dari fasilitas dengan becak roda tiga dengan senjata di pangkuan mereka.

    Setelah 90 menit tembakan sporadis, fasilitas itu diamankan oleh pengawal istana presiden, kata seorang wartawan Reuters di tempat kejadian.

    Pejabat UEA tidak segera menanggapi permintaan untuk komentar.  Sementara pejabat dari kementerian pertahanan Somalia tidak segera menjawab panggilan telepon Reuters.

    Komandan Angkatan Darat Jenderal Abdiweli Jama Gorod mengatakan pada hari Senin bahwa beberapa tentara yang berada di belakang percobaan pencurian peralatan dari fasilitas itu telah ditangkap.

    “Pasukan nasional Somalia sekarang ada di tangan beberapa tentara dan petugas yang berada di belakang insiden hari ini dan kami jamin kami akan membawa mereka ke hadapan pengadilan,” katanya dalam komentar yang dilaporkan oleh Kantor Berita Somalia yang dikelola negara.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this