More

    Serbia Terima Empat Jet Tempur MiG-29 dari Belarusia

    on

    |

    views

    and

    comments

    Belarusia telah memasok Serbia dengan empat jet tempur MiG-29 bekas sebagai bagian dari bantuan pertahanan.

    “Dari Belarusia kami telah menerima empat pesawat MiG-29, yang akan diperbaiki dan ditingkatkan dengan skema yang sama seperti enam pesawat yang diterima dari Rusia,” kata Menteri Pertahanan Serbia Aleksandar Vulin Minggu 22 April 2018.

    Dia mengatakan bantuan tersebut diberikan di bawah persetujuan Presiden Serbia, Aleksandar Vucic dan Presiden Belarus Alexander Lukashenk. “Belarus menyumbangkan pesawat kepada kami, dan kami sangat berterima kasih untuk itu, ” kata Vulin sebagaimana dilansir surat kabar Politika Serbia dalam sebuah wawancara.

    Awal bulan ini, Vulin mengatakan kepada Sputnik bahwa Serbia sedang membahas pengiriman jet tambahan dengan Rusia dan Belarusia setelah menerima enam pesawat Mig-29 dari Rusia tahun lalu.

    Selain itu, Serbia mengharapkan pengiriman 30 tank T-72 dan 30 kendaraan lapis baja BRDM-2 dari Moskow dalam waktu dekat. Namun belum ada batas waktu yang ditetapkan untuk pengiriman senjata ini.

    MiG-29 adalah pesawat jet tempur bermesin ganda yang dikembangkan Uni Soviet pada 1980-an. Jet tempur ringan tersebut saat ini digunakan di lebih dari dua lusin negara di seluruh dunia.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this