More

    Mengenal 16 Kelas Kapal Angkatan Laut Amerika

    on

    |

    views

    and

    comments

    US Navy lebih tua dibandingkan dengan Amerika Serikat sendiri. Kekuatan ini didirikan pada tahun 1775 sebagai Angkatan Laut Kontinental. Saat ini  Angkatan Laut Amerika menjadi yang terkuat di dunia meski dalam jumlah kapal tidak yang terbanyak.

    Angkatan Laut Amerika memiliki 430 kapal permukaan dan kapal selam.  Kapal tersebut terbagi dalam 16 kelas yang berbeda termasuk kapal serbu amfibi, kapal induk, kapal komando, penyapu ranjau, kapal perusak, kapal perang litoral, dan banyak lagi.

    Apa saja sebenarnya kelas kapal yang dimiliki US Navy? Mari kita lihat

    USS Gerald Ford /NEWPORT NEWS,

    Kapal Induk Kelas Gerald R. Ford

    Kapal induk kelas Gerald R. Ford adalah kapal induk terbaru di armada Amerika yang pada akhirnya nanti akan menggantikan Kelas Nimitz. Kapal itu memiliii panjang 1.106 kaki dan dapat mengangkut lebih dari 75 pesawat termasuk F-35C yang akan menjadi kekuatan utama sayap tempurnya di masa depan.

    Kapal itu memiliki sejumlah teknologi baru, seperti sistem peluncuran elektromagnetik, yang menggantikan sistem catapult atau ketapel gas. Kapal juga akan membawa senjata-senjata terbaru yang akan diabngun di masa depan termasuk senjata laser.

    Saat ini baru ada satu kapal telah selesai dibangun yakni USS Gerald Ford dan sedang melakukan uji laut. Sementara kapal kedua dalam proses pembangunan.

    USS Zumwalt/ US Navy

    Destroyer Kelas Zumwalt

    Destroyer atau Perusak Kelas Zumwalt adalah kapal kelas terbaru yang beroperasi dengan Angkatan Laut AS, dan dimaksudkan untuk melayani sebagai kapal siluman multi-misi.

    Fokus dari Zumwalt seharusnya adalah perang permukaan dan dukungan tembakan angkatan laut. Namun, amunisi yang diperlukan untuk sistem senapan canggihnya terlalu mahal yakni dari US$ 800.000 hingga US$ 1 juta untuk sekali tembak. Hal ini membuat mereka tidak bisa beroperasi.

    Angkatan Laut mengumumkan pada bulan Maret bahwa mereka berencana mempersenjatai Zumwalt dengan rudal baru yang dapat digunakan untuk pertahanan anti-udara, anti-permukaan, dan anti rudal balistik. Baru ada satu kapal yang beroperasi dari tiga kapal yang direncanakan dibangun.

    Kapal Serbu Amfibi Kelas America

    Kapal serbu amfibi Kelas America dibangun untuk menggantikan kapal serbu amfibi kelas Tarawa yang sudah tua. Tidak seperti kapal lain dalam perannya, dua kapal kelas America pertama tidak memiliki dek yang baik.

    Kapal dapat membawa sejumlah pesawat yang berbeda, seperti F-35B, AV-8B Harrier II, V-22 Osprey, dan AH-1Z Viper.

    Sebanyak 11 kapal Kelas America rencananya akan diabngun dengan satu sudah beroperasi dan satu dalam pengujian. Satu lagi sedang dibangun.

    LCS Kelas Freedom/US Navy

    Littoral Combat Shit (LCS) Kelas Freedom

    Konsep LCS telah banyak dikritik dan dikeluhkan di masa lalu, tetapi rencana Angkatan Laut untuk melengkapi kapal dengan modul misi yang berbeda memberi mereka masa depan yang menjanjikan.

    Mereka dirancang untuk unggul dalam tiga skenario tempur yang potensial yakni peperangan anti-kapal selam, pembersihan ranjau, dan menangkis serangan kapal kecil yang cepat, seperti yang digunakan oleh Iran dan pemberontak Houthi di Yaman.

    Saat ini ada lima LCS Kelas Freedom yang aktif dengan tujuh yang lain sedang dalam berbagai tahap menuju operasional. Versi yang lebih besar dari kelas Freedom juga dipilih oleh Arab Saudi untuk menjadi frigat mereka.

    Independence Class

    Littoral Combat Ship Kelas Independence

    Kelas Independent adalah yang kedua dari dua LCS. Seperti kelas Freedom, Kelas Independence akan dilengkapi dengan modul-modul baru untuk misi tertentu.

    Kelas Independence memiliki desain trimaran. Seperti kelas Freedom, mereka dapat membawa satu helikopter MH-60R / S Seahawk, atau dua MQ-8B Fire Scout Saat ini ada enam LCS Independence dalam pelayanan aktif, dengan tujuh lagi sedang dalam pembangunan.

    Kapal amfibi San Antonio Amerika

    Kapal amphibious transport dock Kelas San Antonio

    Amphibious transport dock Kelas San Antonio dimaksudkan untuk membawa ratusan Marinir, kendaraan, dan peralatan untuk operasi amfibi. Mereka juga menggendong dua tiltrotor MV-22 Osprey.

    Kapal-kapal kelas ini telah mengalami sejumlah masalah. Departemen Pertahanan mengeluarkan laporan pada tahun 2010 bahwa mereka hanya dapat beroperasi “di lingkungan yang ramah,” dan tidak dalam situasi pertempuran. Saat ini ada 11 kapal kelas San Antonio yang beroperasi, dengan dua lagi dalam pembangunan.

    Kapal Pendaratan Kelas Whidbey Island

    Kapal pendaratan kelas Whidbey Island dimaksudkan untuk mengangkut Marinir dan kendaraan mereka untuk operasi amfibi. Mereka dapat membawa hingga empat hovercrafts besar yang digunakan Marinir untuk mengangkut tank dan kendaraan ke pantai. Kelas Whidbey Island telah beroperasi sejak 1985, dan dapat mengangkut hingga 500 pasukan.

    Kapal Pendaratan Kelas Harpers Ferry

    Kapal pendaratan Kelas Harpers Ferry adalah versi modifikasi dari kelas Whidbey Island. Kapal ini ni terutama digunakan untuk membawa kargo seperti amunisi, suku cadang, dan peralatan medis.

    Akibatnya, kapal ini hanya membawa dua hovercrafts. Tetapi kapal ini masih bisa membawa hingga 500 pasukan, sama dengan kelas Whidbey Island.

    NEXT
    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this