More

    Inilah Gambaran Masifnya Rusia Memperluas Kekuatan Militer di Kutub Utara

    on

    |

    views

    and

    comments

    Rusia secara masif terus memperluas kehadiran militernya di Arktik atau Kutub Utara. Hal ini dilakukan dengan membangun pangkalan baru dan meningkatkan pangkalan lama era Soviet.

    Moskow juga telah menciptakan Komando Strategis Bersama Arktik yang baru dan memasang radar peringatan dini.

    Amerika Kanada, Denmark, Norwegia dan Rusia semuanya mengklaim berbagai bagian di Arktik. Tetapi Moskow menjadi pihak yang paling banyak mengerahkan pasukan dan peralatan, dan menginvestasikan lebih banyak sumber daya keuangan ke wilayah tersebut daripada negara lain.

    Rusia mengklaim bahwa Lomonosov Ridge memperluas landas Siberia sampai ke Kutub Utara, dan memberinya kepemilikan minyak, gas dan elemen tanah jarang di bawah es.

    Moskow juga memperluas armada sembilan kapal pemecah es bertenaga nuklir dengan 14 kapal baru yang mampu menembus lautan es sedalam 2,5 meter. Sebagai perbandingan, Amerika hanya memiliki kapal pemecah es Polar Star yang beroperasi.

    Sejak tahun 2015, Rusia telah melengkapi enam pangkalan militer baru – termasuk “Arktik Trefoil” yang besar – di wilayah tersebut dan menggunakan dua resimen sistem rudal anti-pesawat S-400 untuk Novaya Zemlya dan Tiksi.

    Pulau Kotelny di kelompok Pulau Siberia Baru adalah rumah bagi basis Armada Utara yang permanen, sementara pangkalan udara baru di kepulauan tersebut akan memungkinkan penyebaran pembom Tu-160 sepanjang tahun dan pembom siluman PAK-DA di masa depan.

    Di sisi lain stasiun radar America’s Arctic DEW Line Amerika, yang dirancang untuk mendeteksi serangan udara Soviet yang menyelimuti Kutub Utara, sebagian besar ditinggalkan pada tahun 1990-an. Amerika. sekarang hanya memiliki satu basis Lingkaran Arktik, di Thule di Greenland.

    Melelehnya es laut telah membuka Rute Laut Utara selama bulan-bulan musim panas, jalur transit masa depan antara Eropa dan Asia. Dan kini – semuanya berada di bawah kendali Presiden Rusia Vladimir Putin.

    Grafis berikut bisa menggambarkan bagaimana masifnya Rusia melakukan ekspansi ke Kutub Utara:

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this