Setelah digrounded sekitar satu bulan, Angkatan Udara Polandia kembali menerbangkan jet tempur MiG-29 mereka. Jet-jet tempur era Perang Dingin itu kembali ke udara sejak 5 Januari 2018.
Semua armada MiG-29 Polandia, kecuali untuk quick reaction alert digrounded sejak 18 Desember 2018. Keputusan tersebut diambil menyusul kecelakaan MiG-29A yang jatuh di sebuah hutan saat melakukan penerbangan pelatihan jarak jauh dalam cuaca cuaca buruk.
Pilot berusia 28 tahun, yang telah terbang 200 jam di MiG-29 dan 200 di pesawat lain selamat dan hanya mengalami luka ringan.
Angkatan udara Polandia sudah menggunakan jet tempur F-16 yang menjadi standar NATO dan Amerika, tetapi masih mengoperasikan beberapa peralatan Rusia, termasuk MiG-29, yang sedang diupgrade, tapi juga secara bertahap dihapus. Hingga saat ini Polandia diperkirakan masih mengoperasikan 15 MiG-29.