Proses yang harus ditempuh seorang Presiden Amerika untuk bisa meluncurkan senjata nuklir bukanlah sesederhana menekan tombol, namun harus melalui proses rumit. Presiden juga memerlukan kode untuk mengotorisasi peluncuran. Kode ini tidak pernah jauh dari presiden ke manapun dia pergi.
Tetapi menurut Jenderal Hugh Shelton, yang merupakan Kepala Staf Gabungan Amerika dari Oktober 1997 sampai September 2001, jumlah redudansi dalam proses peluncuran nuklir “sangat mengejutkan.” Semua langkah “bergantung pada satu elemen vital yang tanpa itu maka tidak ada peluncuran, “tulisnya dalam otobiografinya pada tahun 2010,” Without Hesitation: The Odyssey of a American Warrior. ”
Elemen itu, adalah kode otorisasi presiden, seharusnya tetap berada di dekat presiden setiap saat, dibawa oleh satu dari lima pembantu militer, mewakili setiap cabang militer. Kode-kodenya ada pada kartu yang disebut “biskuit” yang dibawa dalam “football “, sebuah tas kerja yang secara resmi dikenal sebagai “president’s emergency satchel” atau “tas darurat Presiden.”
Namun menurut Shelton sesuatu hal yang aneh terjadi sekitar tahun 2000. Kala itu seorang petugas Pentagon yang bertanggung jawab atas semua proses nuklir dikirim ke Gedung Putih untuk melihat secara fisik kode peluncuran dan memastikan kode itu benar. Ini adalah prosedur yang harus dilakukan setiap 30 hari. Sedangkan kode harus diganti seluruhnya setiap empat bulan.
Pejabat yang datang tersebut diberitahu oleh pembantu presiden bahwa Presiden Bill Clinton memang memiliki kode, namun sedang melakukan pertemuan penting dan tidak dapat diganggu.
Ajudan tersebut meyakinkan pejabat bahwa Clinton menangani peraturan tersebut dengan serius dan memilikinya. Pejabat itu khawatir, tapi dia tidak bisa berbuat apa-apa dan akhirnya pergi.
Ketika pemeriksaan dilakukan pada bulan berikutnya, petugas yang datang sebelumnya sedang berlibur sehingga pejabat lainnya dikirim ke Gedung Putih. Pejabat baru tersebut mendapat jawaban yang sama dari pembantu presiden bahwa Bill Clinton sangat sibuk dan meyakinkan semua beres-beres saja.
“Komedi kesalahan ini berlanjut, yang saya yakin tanpa sepengetahuan Presiden Clinton, sampai akhirnya tiba untuk mengumpulkan kartu yang ada untuk menggantinya dengan edisi baru,” tulis Shelton dalam bukunya yang dikutip Business Insider Minggu 7 Januari 2018.
“Pada titik ini kami mengetahui bahwa ajudan tidak dapat menunjukkan kartu lama, karena telah hilang selama berbulan-bulan,” tambahnya. “Presiden tidak pernah memilikinya, dan saya yakin presiden tidak tahu hal itu.”
Shelton dan juga Menteri Pertahanan William Cohen khawatir dengan kondisi ini. Masalah kode yang hilang telah diselesaikan dengan mengubah kodenya, namun dengan cepat mereka bertindak untuk mengubah proses itu sendiri, dengan mengamanatkan bahwa pejabat Departemen Pertahanan mengunjungi Gedung Putih secara fisik melihat kodenya dan harus menunggu untuk melihat apapun yang terjadi.
Shelton dan Cohen juga sangat khawatir kisah itu sampai ke pers dan menjadi cerita yang memalukan. Tapi kata-kata kode yang hilang tidak pernah muncul dan apa yang disampaikan Shelton di buku tahun 2010 adalah yang pertama mengisahkan hal itu ke publik.
“Ini adalah masalah besar dan kami menghindari peluru perak,” tulis Shelton sambil menambahkan, “Anda melakukan apapun yang Anda bisa dan berpikir bahwa Anda memiliki sistem yang tidak dapat salah, tapi entah bagaimana seseorang sepertinya selalu menemukan cara untuk mengacaukannya.”