More

    Menunggu Nasib, Tank-Tank Ini Membusuk di Kuburan

    on

    |

    views

    and

    comments

    Rusia mewarisi ribuan tank dan kendaraan militer dari Uni Soviet.  Mereka kebanyakan telah usang dan tidak berguna dan akhirnya dibiarkn berkarat di penyimpanan yang ada di seluruh negeri serta menjadi masalah yang harus ditangani oleh Rusia.

    Daur ulang peralatan militer usang adalah tugas utama Angkatan Bersenjata Rusia. Dan sulit untuk mengatakan mereka telah sukses melakukannya. Sejumlah penyimpanan  peralatan militer justru ditinggalkan begitu saja tanpa diurus sama sekali dan membuka kuburan yang baru.

    Lana Sator

    Sangat sering kuburan senjata ini tanpa pengawasan apapun. Pernah ada kasus seorang pemetik jamur menemukan sistem SAM S-200 yang ditinggalkan begitu saja di hutan yang ada di daerah Moskow.

    Pilihan paling optimal untuk Kementerian Pertahanan dalam menangani masalah peralatan usang adalah dengan melelang kendaraan bekas agar dapat dibeli perseorang atau organisasi dalam bentuk apapun.

    Lana Sator

    Peralatan militer yang dibuang telah melewati proses demiliterisasi sebelum dijual. Semua senjata, perangkat lunak dank eras telah dilepas.

    Banyak terjadi sebuah tank atau sebuah kendaraan militer dibuang bahkan dalam kondisi belum pernah digunakan dengan speedometer nol km.

    Lana Sator

    Peralatan yang terjual mulai melayani kepentingan sipil. Tank dapat digunakan sebagai kendaraan pemadam kebakaran untuk beroperasi dalam kondisi yang sulit, dan pengangkut lapis baja adalah pilihan sempurna bagi ahli geologi dan pecinta olahraga ekstrem.

    Peralatan usang lainnya dipindahkan ke fasilitas perbaikan armor, untuk dibongkar dengan bagian-bagian yang masih berguna disimpan dan lainnya dihancurkan.

    Lana Sator

    Sementara kendaraan yang tidak laku dilelang dan tidak juga bisa diambil suku cadangnya maka mereka menjadi hantu abadi di kuburan senjata. Mereka menunggu sampai akhirnya berhasil keluar untuk didaur ulang. Banyak yang benar-bena membusuk karena cuaca.

    Rusia bukan satu-satunya negara yang menghadapi masalah peralatan militer yang telah ketinggalan jaman. Kuburan semacam itu bisa ditemukan dimana-mana. Salah satu yang paling luar biasa terletak di dekat kota Vercelli Italia; Yang lainnya ada di Pangkalan Udara Davis-Monthan di Arizona, di mana salah satu penyimpanan terbesar untuk jet tempur yang dibuang ada di sana.

    Lana Sator

    Kementerian Pertahanan Rusia sangat ingin tidak mengulangi kesalahan masa lalu. Saat ini, ini membuat kesepakatan dengan perancang senjata dalam pemeliharaan peralatan selama keseluruhan siklus hidupnya, termasuk daur ulang setelah pembuangan. Dengan sedikit keberuntungan, ini akan mencegah kebutuhan untuk menciptakan kuburan peralatan militer yang lebih dan lebih banyak.

    Sumber: Russia Beyond

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this