Bagaimana Afrika Selatan Bisa Membangun Nuklir dan Rela Membongkarnya?

Bagaimana Afrika Selatan Bisa Membangun Nuklir dan Rela Membongkarnya?

Fasilitas penelitian nuklir Afrika Selatan di Pelindaba.

Dekonstruksi

Pengurangan ketegangan secara umum terkait dengan berakhirnya Perang Dingin mengurangi kebutuhan Afrika Selatan untuk senjata nuklir.

Negara-negara seperti Angola tidak dapat lagi mengandalkan Uni Soviet dan Kuba untuk mendapatkan dukungan, dan akibatnya tidak dapat menimbulkan ancaman militer konvensional yang nyata ke Afrika Selatan.

Pada saat yang sama, Pretoria membuat konsesi diplomatik untuk mengurangi ketegangan di wilayah tersebut, termasuk pemberian kemerdekaan Namibia.

Pada saat bersamaan, Partai Nasional mulai melakukan negosiasi dengan Kongres Nasional Afrika atau African National Congress (ANC) untuk mengakhiri kekuasaan apartheid.

Ternyata, ANC memiliki sedikit minat untuk membayar biaya diplomatik dan militer untuk mempertahankan nuklir. Pada tahun 1994 semua perangkat nuklir Afrika Selatan telah dibongkar.

Implikasi

Terlepas dari negara-negara penerus Soviet, yang hanya memiliki kontrol terbatas terhadap persenjataan nuklir yang tersisa di tanah mereka, Afrika Selatan adalah satu-satunya negara yang mengembangkan, kemudian meninggalkan senjata nuklir. Beberapa pendukung kontrol senjata telah menunjuk Afrika Selatan sebagai model potensial untuk perlucutan senjata nuklir lebih lanjut.

Tapi kasus Afrika Selatan sangat istimewa. Ancaman keamanan nasional utama terhadap negara hilang bersamaan dengan perubahan sifat rezim, yang membuat pergeseran besar-besaran dalam kebijakan keamanan nasional jauh lebih mudah daripada yang seharusnya. Kondisi ini tidak mungkin diterapkan dalam banyak situasi yang melibatkan kekuatan senjata nuklir.

Di Korea Utara hal serupa dapat terjadi tetapi syaratnya, jika rezim Korea Utara hraus runtuh dan senjatanya menjadi milik pemerintah Seoul. Dalam kasus ini, perubahan rezim dan perubahan dramatis dalam lingkungan ancaman memungkinkan Republik Korea untuk meninggalkan program nuklir Korea Utara, dan membongkar senjata yang tersisa.

Tapi saat ini gagasan tentang keruntuhan Korea Utara nampaknya semakin jauh. Selain itu, Seoul pasti akan berada di bawah tekanan besar dari Beijing, Washington dan Tokyo untuk meninggalkan dan membongkar program nuklirnya, lingkungan keamanan baru di Asia Timur Laut tidak akan mendukung langkah tersebut.

Kesimpulannya kawasan dan dunia tidak diragukan lagi lebih aman karena keputusan Afrika Selatan yang dibuat pada 1990-an untuk melepaskan program nuklirnya.