Orang kerap membandingkan Admiral Kuznetsov dan Nimitz dua kombatan permukaan milik Rusia dan Amerika. Mereka saling berdebat mencari mana yang unggul. Siapa yang benar siapa yang salah? Semuanya benar dan semuanya salah.
Membandingkan keduanya tidak bisa dilakukan secara mentah-mentah karena pada dasarnya kedua platform ini memang berbeda. Kuznetsov dirancang untuk menjadi armada yang bisa beroperasi sendiri untuk melawan armada musuh menggunakan rudal dan pesawat musuh menggunakan pesawat superioritas udara.
Sementara Nimitz secara permanen dikawinkan dengan kelompok tempur untuk mempertahankan kekuatan superioritas udara dan menyerang berbagai sasaran strategis dan taktis menggunakan sayap udara.
Peran keduanya yang berbeda tidak lepas dari idiologi yang mendasari lahirnya kedua kapal tersebut. Dan kita akan membahas sisi ini terlebih dahulu untuk membandingkan dan menunjukkan bahwa kedua kapal ini pada dasarnya tak tertandingi.