More

    Foto Tank Rahasia Ukraina Bocor ke Publik

    on

    |

    views

    and

    comments

    Sebuah foto dari sebuah proyek rahasia tank Ukraina bernama “Nota” telah bocor ke media sosial Rusia. Foto diperkirakan diambil di area latihan militer di dekat Kharkiv. Foto ini menjadi bukti kedua adanya proyek tank rahasia Ukraina pada akhir tahun 90an.

    Objek 477A atau “Nota” adalah proyek Ukraina dari tank generasi berikutnya dikembangkan oleh Biro Desain Mesin Morozov yang berbasis Kharkiv pada periode 1993-2000.

    “Nota” dilengkapi dengan menara yang membawa meriam smoothbore 2A73 152mm yang disi dengan sistem otomatis. Turret membawa total 42 butir amunisi, termasuk 10 amunisi siap pakai di rotary loader khusus. Senjata utama memungkinkan menembakkan rudal anti-tank jarak jauh. Tank itu juga dilengkapi dengan senjata sekunder termasuk senapan mesin 30mm.

    Lambung tank dilengkapi dengan sistem armor modular yang terbuat dari bahan baja, titanium, keramik dan komposit. Bagian depan dan lateralnya ditutupi dengan baju besi reaktif untuk memberi perlindungan tambahan terhadap roket peluncur granat (RPG) .

    Tank juga dilengkapi dengan sistem proteksi aktif untuk melawan peluru kendali anti-tank atau anti-tank guided missiles  (ATGM), roket dan RPG.

    Total dua prototipe tank ini dibangun yakni Objek 477A dan Obyek 477A1 diproduksi. Saat ini semua rincian proyek tank Nota dirahasiakan.

    Perkiraan desain NOTA

    Baca juga:

    Pere, Tank Penembak Rudal Rahasia Israel

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this