More

    Kapal Induk India akan Terima Teknologi Peluncuran Pesawat Canggih dari Amerika

    on

    |

    views

    and

    comments

    Sistem peluncuran pesawat dari kapal induk tercanggih yang dikembangkan Amerika yakni Electromagnetic Aircraft Launch System (EMALS) kini menemukan jalan untuk diinstal di kapal induk India. EMALS sendiri saat ini telah digunakan pertama kali oleh kapal induk terbaru Amerika USS Gerald Ford.

    India Times melaporkan Rabu 19 Oktober 2017 Amerika telah sepakat untuk menyediakan Angkatan Laut India dengan EMALS yang akan digunakan di kapal induk baru yang sedang dibangun, INS Vishal,.

    EMALS memberikan beberapa keunggulan dibanding sistem peluncuran kapal induk sebelumnya. Hal ini memungkinkan kapal untuk meluncurkan pesawat  yang lebih berat dengan senjata ekstra dan lebih banyak bahan bakar dan meluncurkan pesawat dengan lebih lembut daripada sentakan kasar sistem peluncuran ketapel  yang digunakan Angkatan Laut Amerika saat ini.

    Dibandingkan dengan sistem peluncuran sky jump yang digunakan kapal induk Rusia dan China jelas teknologi ini jauh lebih baik. Bahkan dibandingkan sistem ketapel, sistem sky jump masih kalah karena akan membatasi berat pesawat yang diluncurkan.

    General Atomics Electromagnetic Systems adalah perusahaan yang berbasis di California yang mengembangkan EMALS. Permintaan untuk mengintegrasikan EMALS pada kapal induk India dimulai pada tahun 2016, ketika New Delhi mengirim ke Pentagon sebuah surat permintaan  untuk membeli sistem tersebut.

    Angkatan Laut Amerika menyelesaikan tes sukses  EMALS di USS Ford awal tahun ini. Diperkirakan EMALS akan berada di supercarer Amerika masa depan.

    Angkatan Laut India menjadi satu-satunya di Asia yang  mengoperasikan kapal induk secara terus-menerus selama lebih dari 50 tahun. Kapal induk buatan dalam negeri pertama, INS Vikrant, akan segera bergabung dalam armada kapal tersebut. Namun kapal ini masih menggunakan sistem peluncur sky jump.

     

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this