Televisi pemerintah China untuk pertama kalinya menyiarkan gambar jernih dan jelas dari kapal penjelajah Type 055 pertama Angkatan Laut China. Gambar tersebut mengkonfirmasikan perkiraan analis asing sejak kapal penjelajah baru tersebut mulai muncul pada tahun 2014.
Type 055 membawa tidak kurang dari 122 rudal pada peluncur vertikal – campuran untuk rudal anti-udara, anti-kapal dan serangan darat. Hal ini sama dengan muatan senjata kapal penjelajah Kelas Ticonderoga milik Angkatan Laut Amerika dan akan melampaui persenjataan semua kapal perang permukaan lainnya di wilayah Pasifik.
Type 055 – yang diperkirakan memiliki panjang 590 kaki dan berbobot setidaknya 10.000 ton – mewakili kelas baru kapal perang untuk Angkatan Laut China. Kapal penjelajah baru ini bisa memasuki layanan pada awal 2018.

Beijing meluncurkan program pembangunan angkatan laut pada 1990-an, mereka fokus pada pembangunan sejumlah korvet, kapal selam dan kapal perusak berukuran kecil dan menengah.
Kapal-kapal permukaan ini berpatroli di pantai China, berlayar secara independen atau dalam kelompok kecil untuk melawan bajak laut di Samudra Hindia atau bertindak sebagai pengawal kapal-kapal amfibi baru China dan satu-satunya kapal induk mereka, Liaoning.
Sebelum Type 055, kapal permukaan terbesar di armada China adalah perusak Type 052D dengan bobot 7.500 ton, enam di antaranya beroperasi dan beberapa lainnya sedang dibangun. Type 052D membawa 64 rudal pada peluncur vertikal.
Sebagai perbandingan, perusak kelas Arleigh Burke Angkatan Laut Amerika memiliki bobot 9.600 ton Australia membanggakan sebanyak 96 sel rudal. Perusak kelas Atago Jepang, menggusur 10.000 ton, juga memiliki 96 shell. Kapal penjelajah Rusia Varyag memiliki 11.500 ton dan menjadi kapal terbesar di armada Pasifik Moskow, membawa 120 rudal.
Dengan Type 055, China telah berhasil mencapai, atau melampaui, kekuatan Pasifik lainnya dalam hal kekuatan belayar. Namun jumlah armada China masih tertinggal di belakang Amerika Serikat dan hampir tidak melebihi Jepang dalam jumlah keseluruhan total rudal yang bisa dibawa ketima mereka berlayar, sebuah kemampuan yang berguna untuk kekuatan angkatan laut.
Perusak dan kapal selam modern China – tidak termasuk Type 055 – bersama-sama dapat menyebarkan sekitar 1.500 rudal. Sedangkan 36 armada Arleigh Burke dan 12 Ticonderogas Angkatan Laut Amerika total memiliki hampir 5.000 rudal. Semetnara 19 perusak modern Jepang bisa membawa gabungan sekitar 1.000 rudal.