More

    Misi Gagal? Amerika Tutup Pos Terdepan di Suriah Tenggara

    on

    |

    views

    and

    comments

    Militer Amerika Serikat pada Selasa 19 September 2017 mengakui  pihaknya telah menutup sebuah pos terdepan di Suriah selatan dalam beberapa hari terakhir. Pernyataan itu keluar  di tengah laporan bahwa pasukan Amerika dan proxy mereka Suriah telah menarik diri dari basis penting di daerah tersebut.

    Keputusan untuk mengosongkan pos terdepan, yang berupa sebuah kompleks  yang hanya berjarak beberapa mil  dari perbatasan Suriah-Irak yang disebut Zakaf, sebagaimana dilaporkan Washington Post menjadi pengakuan diam-diam bahwa pasukan yang didukung Amerika berada dalam posisi yang semakin sulit untuk merebut kota perbatasan penting itu. Padahal sejumlah  pemimpin paling senior  ISIS terlihat di kota tersebut dalam beberapa bulan terakhir.

    Penutupan tersebut juga secara efektif menyerahkan lebih banyak wilayah kepada milisi Syiah yang disponsori Iran yang telah maju ke arah Lembah Sungai Euph dalam beberapa bulan terakhir. Pasukan pemerintah pro-Suriah, yang dilengkapi dengan kendaraan lapis baja dan truk pickup, sangat dekat dengan pemberontak Suriah yang didukung Amerika selama musim panas ini.

    Kedekatan mereka memicu beberapa insiden yang antara pemberontak dukungan Amerika dan pasukan Suriah serta milisinya.

    Kolonel Ryan Dillon, juru bicara koalisi pimpinan Amerika di wilayah tersebut mengatakan kepada Washington Post melalui email bahwa “keputusan untuk membangun dan menutup pangkalan sementara ditentukan oleh persyaratan operasional dan kemajuan kampanye.”

    “Sepanjang perang Suriah dan Irak, Koalisi telah membentuk dan menutup banyak pangkalan, tergantung pada situasi operasional, untuk memastikan bahwa kami memberikan dukungan yang efektif kepada pasukan mitra kami,” katanya.

    Dillon menambahkan bahwa pasukan koalisi dan pasukan mitra Suriah mereka – yang dikenal sebagai Maghawir al-Thawra atau Komando Revolusi – masih berada di Tanf, sebuah pos terdepan yang kira-kira berjarak 45 mil jauhnya dari Zakaf yang bertindak sebagai pintu gerbang ke ke Suriah-Irak-Jordania.

    Tidak jelas apakah penutupan pos terdepan Zakaf adalah hasil kesepakatan Juli yang dicapai oleh Yordania, Rusia dan Amerika  atau dari diskusi yang tidak dilaporkan sebelumnya antara negara-negara tersebut.

    Zakaf dibangun pada musim panas ini dan Maghawir al-Thawra. Sejumlah foto yang ada menunjukkan  pasukan koalisi pimpinan Amerika berbaur di antara pemberontak. Benteng kecil tersebut tampaknya merupakan upaya oleh koalisi pimpinan Amerika dan pasukan Maghawir al-Thawra untuk memperluas kehadiran mereka lebih dekat ke Bukamal, kota perbatasan kunci yang dikendalikan oleh ISIS.

    Serangan tersebut terhenti dan akhirnya gagal, memaksa pejuang Suriah mundur melintasi padang pasir ke Tanf. Sejak kekalahan mereka, berganti nama menjadi New Syrian Army. Persenjataan kembali dilengkapi dan dilatih  oleh Pasukan Operasi Khusus Inggris dan Amerika. Selanjutnya secara diam-diam mereka mendorong kembali ke arah Bukamal.

    Namun, selama musim panas, Angkatan Darat Suriah dan milisi yang didukung Iran secara efektif memotong pasukan yang didukung Amerika  ke Bukamal, melewati pos koalisi di Tanf dan Zakaf dan terhubung dengan rekan-rekan mereka di Irak . Sejak saat itu, pejabat Amerika mengatakan bahwa pejuang Maghawir al-Thawra kemungkinan akan diterbangkan ke Lembah Sungai Efrat jika mereka akan melawan ISIS.

    Penutupan Zakaf terjadi saat kelompok proxy Amerika  . lainnya, yang dikenal sebagai Pasukan Demokratik Suriah, atau SDF, terus melakukan pergerakan di Lembah Sungai Efrat utara dan di ibukota de facto Raqqa. Sekitar 70 persen kota telah direbut kembali dari kelompok militan. SDF juga baru-baru ini maju  ke selatan Raqqa menuju kota Deir Zour yang dikuasai ISIS. Pada hari Jumat, Pentagon menuduh Rusia melakukan pemboman SDF. Sementara Rusia membatan tuduhan tersebut.

    Baca juga:

    Turki Ungkap Posisi Militer Amerika di Suriah, Pentagon Pun Jengkel

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this