Pada perang dunia II, pesan atau kode rahasia Jerman untuk mengatur strategi perang dapat terbongkar oleh mesin ini. Berkat mesin tersebut, pasukan sekutu dapat mengetahui pergerakan militer Jerman di beberapa negara Eropa.
Cakram Rahasia
Fungsi alat ini hanya menggantikan posisi huruf satu dengan huruf lainnya, seperti M=G, P=J, dan lainnya agar tak bisa terbaca atau ditebak pihak lain.
Payung Bulgaria
Seorang agen rahasia pernah menggunakan payung ini untuk membunuh pembangkang Bulgaria Georgi Markov di jalan London pada 1978. Payung ini didesain untuk menyuntikkan racun pada lawan hanya dengan menekan pelatuk.
Kamera Merpati
Pada era 1950-an merpati selalu terbang di atas wilayah musuh dengan membawa sebuah kamera pengambil gambar otomatis. Merpati dapat memberikan informasi penting tanpa tersesat di sepanjang jalan.
Tingkat keberhasilan dia menyampaikan pesan ketika jaringan radio bermasalah juga mencapai 95 persen. Di beberapa negara, burung merpati dianugerahi sebuah medali kehormatan berkat jasanya.
Alat Pengacak Sinyal di Pohon
Alat pengacak sinyal di batang pohon ini berfungsi berkat tenaga surya ini pernah dioperasikan di Rusia pada 1970-an. Alat tersebut digunakan untuk mencegat sinyal komunikasi dari pangkalan udara Soviet, kemudian mengirimnya ke situs di Amerika Serikat.
Alat berukuran ini memiliki ruang berlubang yang memungkinkan seorang petugas kasus dengan sumber dapat berkomunikasi tanpa menimbulkan kecurigaan.