Pesta olah raga negata-negara Asia Tenggara atau SEA Games ke-29 yang berlangsung di Malaysia dan dibuka pada Sabtu 19 Agustus 2017 diwarnai insiden menyakitkan bagi Indonesia.
Bendera merah putih terpasang terbalik di buku panduan pelaksanaan.
Cetakan yang salah tersebut berada dalam halaman 80. Buku itu dibagikan pada pejabat yang hadir pada pembukaan SEA Games 2017.
“Pembukaan #SEAgames2017 yg bagus tapi tercederai dengan keteledoran fatal yg amat menyakitkan. Bendera kita….Merah Putih. Astaghfirullaah…,” tulis Menpora Imam Nahrawai lewat akun Instagram-nya, Sabtu.
Dalam lembaran buku yang diunggah Imam Nahrawi nampak bendera Indonesia menjadi putih merah. Bendera Tanah Air berada di sisi sebelah kanan bersebelahan langsung dengan Malaysia.
Nahrawi akan segera melakukan protes kepada pihak panita. “Jelas kami akan protes kepada panitia penyelenggara SEA Games 2017,” tegas Imam Nahwari kepada para wartawan di pembukaan SEA Games 2017 di Bukit Jalil.
Selain bendera yang terbaik, Kemenpora juga mempermasalahkan soal rekam jejak juara umum. Pada 2011 lalu, Indonesia berhasil menjadi juara umum. Namun, bukan bendera Indonesia yang dipasang, melainkan milik Thailand.