Typhoon Segera Dilengkapi Stasiun Senjata Jarak Jauh
Typhoon U /Sputnik

Typhoon Segera Dilengkapi Stasiun Senjata Jarak Jauh

Rencana militer Rusia untuk memasangi mobil lapis baja Typhoon-VDV dengan stasiun senjata jarak jauh generasi baru akan beroperasi sebelum akhir tahun ini.

“Sekarang stasiun senjata jarak jauh  sedang menjalani tes negara dan akan beroperasi di dalam kendaraan lapis baja Typhoon pada akhir 2017,” kata Uralvagonzavod  (bagian dari Rostech) dalam pernyataannya yang dikutip TASS Kamis 17 Agustus 2017.

Stasiun senjata jarak jauh yang dirancang oleh Burevestnik Central Research Institute (bagian dari Uralvagonzavod) dilengkapi dengan meriam otomatis 30mm 2A42 dan senapan mesin kaliber 7.62mm.

Pembangunan tersebut akan dipresentasikan di Army-2017 International Military Technical Forum yang akan berlangsung dari 22 Agustus sampai 27 Agustus. Uralvagonzavod akan menampilkan lebih dari 40 produk canggih, termasuk delapan unit peralatan militer.

Baca juga:

Melihat Garangnya Mesin Perang Darat Rusia