Putin Umumkan Pemotongan Belanja Militer

Putin Umumkan Pemotongan Belanja Militer

Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan bahwa dia akan mengurangi pengeluaran militer pada 2018 namun masih berencana untuk melengkapi Angkatan Darat dan Angkatan Laut dengan persenjataan baru.

“Saya ingin mengingatkan Anda bahwa penghematan anggaran yang signifikan untuk tahun depan telah ditetapkan, oleh karenanya aka nada pengurangan pengeluaran pertahanan,” kata Putin dalam sebuah pertemuan dengan pemimpin partai berkuasa Rusia Bersatu Vladimir Vasilyev Rabu 16 Agustus 2017 sebagaimana dilansir Express.

“Ini tidak berhubungan dengan pengurangan rencana kita untuk memodernisasi angkatan darat dan angkatan laut. Kami akan melaksanakan perintah pertahanan negara dan akan membuat program baru.”

Pada bulan Juli 2017 Perdana Menteri Dmitry Medvedev mengadakan pertemuan mengenai pengeluaran pertahanan anggaran untuk tiga tahun ke depan. Anggaran sedang disusun untuk menyelesaikan program persenjataan negara sampai tahun 2020.

Medvedev mengatakan bahwa  modernisasi persenjataan angkatan darat angkatan laut tetap sesuai jadwal.

Pengumuman Putin ini disampaikan  saat Rusia baru-baru ini memamerkan peralatan militer berteknologi tingginya karena menyelenggarakan International Army Games di Siberia. Lebih dari 4.000 tentara  dari 28 negara turut ambil bagian dalam acara tersebut, termasuk China, Iran, Mesir dan Zimbabwe.

Pengurangan belanja militer ini juga dilakukan di saat ketegangan dengan NATO semakin tinggi dalam beberapa waktu terakhir.