UFO DI DASAR LAUT
https://www.youtube.com/watch?v=kj1_nH_oK7w
Pada bulan Juni 2011, Team Ocean X yang berbasis di Swediamenemukan objek aneh di dasar laut di tengah Laut Bothnia antara Swedia dan Finlandia. Objek ini berbentuk piring dengan tinggi 3-4 meter dan diameter sekitar 60 meter. UFO ini berbaring di ujung semacam landasan pesawat sepenjang sekitar 300 meter.
Anggota ekspedisi menggambarkannya objek ini berbentuk bulat, dengan tepi kasar dan sisi cekung,” menyerupai “jamur besar.” Tim melaporkan bahwa formasi bersandar pada pilar dan yang mirip dengan tangga, mengarah ke lubang gelap.
Pakar UFO telah mengklaim formasi itu sebagai kapal alien, meskipun tidak ada bukti telah ditemukan untuk mendukung kesimpulan ini. Para ilmuwan masih berbeda pendapat tentang temuan ini ada yang menyebut sebagai sisa kapal Perang Dunia II dan sebagian lain menyebut ini adalah formasi unik alam atau sedimen.