Pesawat berbadan lebar (Jumbo) mana yang disegani di dunia era 1970-an? Jangan buru buru menjawab Boeing dan Airbus dulu. Ada satu “jumbo” lagi yang tak boleh dilupakan, McDonnell Douglas DC-10.
Pesawat DC-10 di awal eranya, 1970-an adalah pesawat yang sangat laris mengudara. Hampir semua maskapai menjadikannya pesawat andalan untuk rute jarak menengah dan jarak jauh.
DC-10 merupakan penyempurna generasi sebelumnya, DC-8. Pesawat ini adalah pesaing utama Boeing Jumbo jet 747, Airbus A300 dan Lockheed L-1011 TriStar.
Dilihat dari bentuk, DC 10 lebih langsing dibanding pesaingnya namun kapasitas dan spesifikasinya tak kalah hebat.
Ternyata pesawat ini menjadi salah satu kebanggaan Soeharto, mantan penguasa Indonesia era Orde Baru. Kenapa?…CONTINUE