More

    Melihat dari Dekat Dua Raksasa Rusia Merayap ke Baltik

    on

    |

    views

    and

    comments

    Seperti dilaporkan sebelumnya kapal selam terbesar di dunia Kelas Typhoon Dmitry Donskoy, penjelajah kelas  Kirov, Piotr Velikiy, keduanya milik Rusia sedang bergerak ke Laut Baltik. Setelah meninggalkan pelabuhan beberapa hari yang lalu, kedua kapal tersebut pada Sabtu 22 Juli 2017 berhasil melewati Selat Denmark dan memasuki perairan yang semakin tegang.

    Dua kapal ikonik, yang merupakan peninggalan dari titik tertinggi teknik Soviet, telah disertai oleh kapal tunda pedalaman Nikolai Chiker sepanjang perjalanan mereka. Hal ini menggambarkan  bahwa kapal-kapal terbesar angkatan laut Rusia tidak terlalu percaya diri karena khawatir menghadapi masalah di tengah jalan.

    Berikut adalah beberapa rekaman yang mengagumkan dari pasukan pertahanan Denmark yang merekam perjalanan Dmitry Donskoy dan Piotr Velikiy saat mereka memasuki Laut Baltik, serta foto Dmitry Donskoy yang lewat di bawah jembatan Great Belt. Kedua kapal harus mengambil rute ini karena airnya yang dalam:

    Donskoy memulai perjalanannya dari  markas Armada Utara di Severomorsk dan sebagian besar berjalan di permukaan.  Kapal selam raksasa itu juga bertahan dalam formasi longgar dengan Piotr Velikiy dan pendamping kapal tunda mereka.

    Kedua kapal tersebut akan ambil bagian dalam sebuah pawai angkatan laut besar pada tanggal 30 Juli di St. Petersburg. Acara ini diadakan untuk memperingati 100 tahun Angkatan Laut Rusia.

     

    Share this
    Tags

    Must-read

    Sebagian Misi Kami Melawan Channel Maling Berhasil

    Sekitar 3 tahun Channel JejakTapak di Youtube ada. Misi pertama dari dibuatnya channel tersebut karena banyak naskah dari Jejaktapak.com dicuri oleh para channel militer...

    Rudal Israel dan Houhti Kejar-kejaran di Langit Tel Aviv

    https://www.youtube.com/watch?v=jkIJeT_aR5AKelompok Houthi Yaman secara mengejutkan melakukan serangan rudal balistik ke Israel. Serangan membuat ribuan warga Tel Aviv panic dan berlarian mencari tempat perlindungan. Serangan dilakukan...

    3 Gudang Senjata Besar Rusia Benar-Benar Berantakan

    Serangan drone Ukraina mengakibatkan tiga gudang penyimpanan amunisi Rusia benar-benar rusak parah. Jelas ini sebuah kerugian besar bagi Moskow. Serangan drone Ukraina menyasar dua gudang...

    Recent articles

    More like this