Mirip Predator, Rusia Perkenalkan Drone Tempur Pertama Mereka
Orion

Mirip Predator, Rusia Perkenalkan Drone Tempur Pertama Mereka

Perusahaan pertahanan Rusia Kronstadt Technologies untuk pertama kalinya hadir di depan umum  di MAKS-2017 dengan menunjukkan sistem pesawat tak berawak menengah-ketinggian dan  tahan lama atau medium-altitude, long-endurance (MALE) Orion-E .

Menurut perusahaan, Orion-E adalah pesawat tanpa awak pertama di Rusia dengan kemampuan  tempur jarak jauh, sesuai dengan klasifikasi internasional kelas MALE. Pesawat tak berawak Rusia yang baru terlihat seperti MQ-1 Predator Amerika yang dikembangkan oleh General Atomics dan Wing Loong Block 1 yang dibangun AVIC .

Menurut video promo Orion-E, pesawat ini memiliki badan ramping dengan panjang  8 meter, sayap high-aspect ratio dan ekor V. Pesawat tak berawak ini memiliki sayap 16m. Pesawat itu  dimaksudkan untuk membawa muatan 60kg, tapi bisa mengangkat beban maksimal 200kg.

Kronstadt akan bekerja sama dengan Rosonboronexport untuk memasarkan Orion-E ke luar negeri, dengan minat tinggi diperkirakan akan ada di Asia Tenggara, Amerika Latin dan Afrika.

Baca juga:

Inilah Penampakan Pertama Drone Orion Rusia