Multifungsi Tak Tertandingi
Tidak ada satu pun pesawat yang telah terbang dalam vareasi misi yang lebih banyak dari C-130. Pesawat angkut militer, airdrop, tempur, tanker; pencarian & penyelamatan; pos komando udara; peperangan elektronik; operasi psikologis; operasi khusus; pemburu badai; dan petugas pemadam kebakaran.
Tidak kurang dari 70 varian telah dibangun. Fleksibilitas yang tidak hanya terbatas pada model yang berbeda dari Hercules, setiap pesawat juga menawarkan fleksibilitas yang luar biasa.
Sebuah C-130 dapat dengan mudah dikonfigurasi ulang dari angkut pasukan, menjadi transportasi alat berat dan aeromedical evakuasi ke ambulans dalam hitungan menit.
Tidak ada yang menunjukkan fleksibilitas ini lebih dari C-130 ketika melakuannya di Saigon, Vietnam Selatan. Pada tanggal 29 April 1975, C-130A, yang memiliki beban maksimum 92 penumpang ditambah awak 6, membuat penerbangan nekat dengan membawa 452 orang di dalamnya.